Manajer Manchester United, Jose Mourinho, menyatakan tidak tertarik untuk memberikan tanggapan terkait kabar bakal kembali menangani Real Madrid.
Nama Jose Mourinho mencuat akhir-akhir ini sebagai kandidat pelatih Real Madrid selanjutnya menggantikan Julen Lopetegui.
Namun, saat ditanya kesediaannya kembali menukangi Real Madrid, Jose Mourinho mengaku masih ingin fokus bersama Manchester United.
Hal itu ia nyatakan menjelang partai Grup H Liga Champions antara The Red Devils melawan Juventus, Selasa (23/10/2018) malam waktu setempat atau Rabu pukul 02.00 WIB.
"Saya bahagia di sini dan ingin melanjutkan (karier) di Manchester United," ujar Jose Mourinho dilansir BolaSport.com dari laman Marca.
"Bahkan saat kontrak saya berakhir, saya hanya berpikir tentang Manchester United," tutur pria berusia 55 tahun itu melanjutkan.
Mourinho menyatakan tak mau merespons pemberitaan dari jurnalis media Spanyol yang menggembar-gemborkan isu terkait dirinya.
Baca Juga:
- Petinggi Real Madrid Ingin Pulangkan Jose Mourinho sebagai Pengganti Julen Lopetegui
- Jose Mourinho: Jangan Pecat Asisten Pelatih Chelsea
- Jose Mourinho Masih Merengek Minta Jatah Transfer ke Manchester United
Menurutnya, media Spanyol hanya senang membuat sensasi tentang Real Madrid dan megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo.
"Saya tak mau menanggapi wartawan Spanyol, mereka hanya tertarik (memberitakan) Real Madrid dan Cristiano Ronaldo.
"Kami akan berhadapan dengan salah satu yang terbaik di Eropa, dan konferensi pers ini akan menjelaskannya dengan arah yang berbeda."
"Cristiano Ronaldo adalah salah satu pemain terbaik dan tak ada yang menyangkalnya. Sederhananya seperti itu," tandasnya.
Real Madrid saat ini sedang mengalami keterpurukan setelah tak mampu meraih kemenangan pada 5 laga terakhir.
Hal itu yang membuat mereka dikabarkan bakal mendepak pelatih Julen Lopetegui.
Jose Mourinho, yang mengarsiteki El Real antara 2010-2013, disebut-sebut menjadi salah satu opsi yang diperhitungkan.
Mengingat hubungan Mou dengan internal Tim Setan Merah dirumorkan sedang tak baik, setelah mengalami rentetan hasil minor.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | marca.com |
Komentar