Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Punya 2 Playmaker Andal Bukan Masalah Bagi Arsenal

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Kamis, 22 Februari 2018 | 21:47 WIB
Reaksi pemain Arsenal, Mesut Oezil, pada laga Liga Inggris kontra Tottenham di Stadion Wembley, Sabtu (10/2/2018).
IAN KINGTON / IKIMAGES / AFP
Reaksi pemain Arsenal, Mesut Oezil, pada laga Liga Inggris kontra Tottenham di Stadion Wembley, Sabtu (10/2/2018).

Pemain anyar Arsenal, Henrikh Mkhitaryan, mengakui bahwa ia bisa bermain bersama Mesut Oezil dalam satu tim.

Henrikh Mkhitaryan datang ke Arsenal pada bursa transfer musim dingin januari lalu dari Manchester United.

Pertanyaan lalu muncul, apakah Mkhitaryan mampu bermain bersama dengan Mesut Oezil mengingat keduanya pemain bertipe sama yaitu seorang playmaker.

Namun hal ini langsung dijawab Mkhitaryan yang mengatakan bahwa ia bisa bermain bersama Mesut Oezil dalam satu tim.

"Beberapa orang berkata bahwa kami tak bisa bermain bersama tapi saya tak mengerti mengapa mereka mengatakan itu," ujar Mkhitaryan seperti dilansir BolaSport.com dari ESPN.

"Saya menikmati bermain bersama Oezil, dia pesepakbola yang luar biasa," kata pemain berusia 29 tahun tersebut.

(Baca juga: Mengapa Lionel Messi Mungkin Berharap Bertemu Liverpool jika Lolos ke 8 Besar Liga Champions?)

Mkhitaryan dan Oezil sudah empat kali bermain bersama di Arsenal dengan hasil yang bisa dibilang cukup apik.

Mereka menang atas Swansea (3-1) dan Everton (5-1) di Liga Inggris serta menang 3-0 atas Ostersund di Liga Europa.

Arsenal sekali kalah, 0-1 dari Tottenham, saat Mkhitaryan dan Oezil bermain bersama namun hal tersebut tak membuat keinginan Mkhitaryan untuk bermain bersama Oezil memudar.

(Baca juga: Eden Hazard Beritahu Antonio Conte di Mana Posisi Terbaiknya)

"Semua orang tahu skill dan kemampuan Oezil. Mengapa kami tak bisa bermain bersama? semuanya mungkin," tutur Mkhitaryan.

"Mengapa tidak memiliki dua pemain bertipe nomor 10 di lapangan?" kata pemain asal Armenia itu.

Pemain bertipe nomor 10 adalah ungkapan yang sering digunakan untuk merujuk seorang playmaker dalam sebuah tim, sebuah tipe yang sama-sama dimiliki oleh Oezil dan Mkhitaryan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Espn.com
REKOMENDASI HARI INI

Partai Puncak Darts National Competition Rampung Digelar, Benny Tandean Sabet Gelar Juara Nasional Pertama

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X