Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Final Piala Liga Inggris - Manchester City Bantai Arsenal

By Septian Tambunan - Senin, 26 Februari 2018 | 01:26 WIB
Kapten Manchester City, Vincent Kompany, mengangkat trofi Piala Liga Inggris seusai mengalahkan Arsenal dalam laga final di Stadion Wembley, London, pada 25 Februari 2018.
GLYN KIRK/AFP
Kapten Manchester City, Vincent Kompany, mengangkat trofi Piala Liga Inggris seusai mengalahkan Arsenal dalam laga final di Stadion Wembley, London, pada 25 Februari 2018.

Manchester City membantai Arsenal tiga gol tanpa balas dalam laga final Piala Liga Inggris di Stadion Wembley, Minggu (25/2/2018).

Gol Manchester City dicetak oleh Sergio Aguero (menit ke-18), Vincent Kompany (58'), dan David Silva (65').

Dikutip BolaSport.com dari Squawka, Man City memang tampil lebih mendominasi.

Manchester Biru memimpin penguasaan bola hingga 56 persen.


Gelandang Manchester City, David Silva (kiri), merayakan gol yang dia cetak ke gawang Arsenal dalam laga final Piala Liga Inggris di Stadion Wembley, London, pada 25 Februari 2018.(GLYN KIRK/AFP)

Dari segi peluang, The Citizens menciptakan sembilan.

Adapun Arsenal cuma membikin satu kesempatan.

Mengambil inisiatif serangan sejak awal pertandingan, Manchester City justru nyaris kebobolan pada menit ke-8.

(Baca Juga: Jumlah Assist Romelu Lukaku Cuma Kalah dari Satu Pemain Manchester United)

Bermula dari operan Mesut Oezil, Pierre-Emerick Aubameyang langsung menyambut bola dan melepaskan tendangan dari jarak dekat.

Namun, kiper Man City, Claudio Bravo, tampil cekatan menepis si kulit bulat.

Pada menit ke-18, The Citizens mampu mengubah papan skor menjadi 1-0.


Striker Manchester City, Sergio Aguero (kiri), merayakan golnya bersama Leroy Sane dalam laga final Piala Liga Inggris kontra Arsenal di Stadion Wembley, London, pada 25 Februari 2018.(ADRIAN DENNIS/AFP)

Berawal dari umpan ajaib Claudio Bravo, Sergio Aguero dengan brilian menahan pergerakan bek Arsenal, Shkodran Mustafi, sebelum menceploskan bola ke gawang David Ospina.

Aguero melepaskan sepakan lob yang tak dapat dijangkau oleh Ospina.

Skor 1-0 untuk pasukan Josep Guardiola bertahan sampai turun minum.

(Baca Juga: Hat-trick di Liga Europa, Ciro Immobile Cetak Sejarah)

Memasuki babak kedua, Manchester City tidak mengendurkan tekanan.

Mereka mampu menggandakan keunggulan pada menit ke-58 melalui sontekan Vincent Kompany.

Kompany dengan pintar membelokkan bola dari tembakan Ilkay Guendogan.


Bek Manchester City, Vincent Kompany (kanan), merayakan golnya bersama Nicolas Otamendi dalam laga final Piala Liga Inggris kontra Arsenal di Stadion Wembley, London, pada 25 Februari 2018.(GLYN KIRK/AFP)

Suporter The Citizens kembali bersorak pada menit ke-65.

Mendapat operan terobosan dari Danilo, David Silva tanpa ragu menghunjamkan tembakan keras dari dalam kotak penalti yang tak bisa dicegat David Ospina.

Skor 3-0 untuk Manchester City tetap tidak berubah hingga peluit panjang dibunyikan.


Gelandang Manchester City, David Silva (tengah), mencetak gol ke gawang Arsenal dalam laga final Piala Liga Inggris di Stadion Wembley, London, pada 25 Februari 2018.(ADRIAN DENNIS/AFP)

Bagi Manchester City, ini merupakan gelar Piala Liga Inggris ke-5.

Sebelumnya, kubu Etihad memenangi titel tersebut pada 1970, 1976, 2014, dan 2016.

(Baca Juga: Wakanda Forever! Jesse Lingard Berubah Jadi Black Panther saat Bobol Gawang Chelsea)


Para pemain Manchester City merayakan keberhasilan menjuarai Piala Liga Inggris seusai mengalahkan Arsenal dalam laga final di Stadion Wembley, London, pada 25 Februari 2018.(ADRIAN DENNIS/AFP)

Arsenal 0-3 Manchester City (Sergio Aguero 18', Vincent Kompany 58', David Silva 65')

Susunan Pemain

Arsenal (3-4-2-1): 13-David Ospina; 6-Laurent Koscielny, 20-Shkodran Mustafi, 21-Calum Chambers (23-Danny Welbeck 65'); 18-Nacho Monreal (31-Sead Kolasinac 26'), 24-Hector Bellerin, 8-Aaron Ramsey (17-Alex Iwobi 73'), 29-Granit Xhaka; 11-Mesut Oezil, 10-Jack Wilshere; 14-Pierre-Emerick Aubameyang

Pelatih: Arsene Wenger

Manchester City (4-3-3): 1-Claudio Bravo; 4-Vincent Kompany, 30-Nicolas Otamendi, 2-Kyle Walker, 3-Danilo; 21-David Silva, 25-Fernandinho (20-Bernardo Silva 52'), 8-Ilkay Guendogan; 17-Kevin De Bruyne, 19-Leroy Sane (33-Gabriel Jesus 77'), 10-Sergio Aguero (47-Phil Foden 89')

Pelatih: Josep Guardiola

Wasit: Craig Pawson

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aditya Fahmi Nurwahid
Sumber : Squawka.com
REKOMENDASI HARI INI

Tak Mau Gegabah, Miliano Jonathans Masih Tunda Tawaran Untuk Bela Timnas Indonesia Sampai Akhir Musim

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X