Chelsea mengalami kekalahan tragis dari Watford dengan skor 1-4 pada lanjutan Liga Inggris, Selasa (6/2/2018) WIB.
Chelsea bermain dengan 10 orang setelah Tiemoue Bakayoko mendapat kartu merah pada menit ke-30.
Alhasil, pasukan The Blues harus merelakan gawang mereka bobol empat kali.
Pelatih Chelsea, Antonio Conte, menjadi pihak yang dinilai bertanggung jawab atas hasil tersebut.
Nasib Conte di Chelsea dikabarkan berada di ambang pemecatan.
Namun, bek sekaligus wakil kapten Chelsea, Cesar Azpilicueta, tetap mendukung pelatih asal Italia tersebut.
Azpilicueta yang turun secara penuh kala bertandang ke markas Watford menyebut Conte bukan satu-satunya pihak yang wajib disalahkan.
"Jika Anda melihat sesi latihan, kami semua berjuang keras bersama dia (Conte)," tutur Azpilicueta seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sports.
(Baca Juga: Hanya Butuh 3 Peluang bagi Henrikh Mkhitaryan untuk Catatkan 3 Assist)
"Kami (para pemain Chelsea) adalah yang pertama kecewa karena dua pertandingan terakhir berjalan dengan buruk. Itu sangat berat. Kami juga mendapat hukuman kartu merah ketika kami menguasai pertandingan," kata dia menambahkan.
Saat ini Chelsea berada di posisi keempat klasemen sementara dengan 50 poin dari 26 pertandingan.
Selanjutnya, Azpilicueta dkk akan berjumpa West Bromwich Albion pada pekan ke-27 Liga Inggris, Selasa (13/2/2018) di Stamford Bridge.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | SkySports.com |
Komentar