Agen pemain Lazio, Sergej Milinkovic-Savic, mengklaim bahwa ada beberapa tawaran besar dari klub-klub raksasa Eropa, yang salah satunya diduga kuat adalah Manchester United.
Segej Milinkovic-Savic dikabarkan menarik minat dari beberapa klub besar Eropa.
Hal tersebut disampaika oleh agen Milinkovic-Savic, Mateja Kezman.
"Ada ketertarikan besar kepadanya dari klub besar di Italia, Inggris, Spanyol dan Prancis," katanya kepada Tuttomercatoweb, yang dilansir BolaSport.com.
"Saya tidak ingin membicarakan angka, tapi saya yakin Sergei menerima itu untuk menjadi pemain terbaik di Eropa dalam beberapa tahun ke depan," ujar Kezman.
Kezman mengklaim bahwa Milinkovic-Savic bakal mengalami perkembangan di semua aspek.
"Namun, kami akan berbicara tentang transfer di akhir musim, Lazio, untuk saat ini, sedang bermain sepakbola yang hebat dan memiliki musim penting. Kami semua fokus pada hal ini," ucap eks pemain Chelsea tersebut.
Putra Legenda Barcelona Tak Berani Tolak Tawaran Real Madrid https://t.co/GA9DJ9cOGx
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 13 Februari 2018
"Pada aspek apa dia tumbuh? Dalam segala hal: dari sudut pandang mental, tapi juga fisik dan teknis. Saya melihatnya tumbuh setiap hari dalam segala hal," tuturnya menambahkan.
Milinkovic-Savic beberapa waktu terakhir dikaitkan dengan klub-klub besar seperti Manchester United, Real Madrid, dan Paris Saint-Germain.
Sun mewartakan bahwa Manchester United siap menebus Milinkovic-Savic dengan nominal 100 juta pounds atau setara Rp 1,9 triliun.
Bikin Ngilu! Video Neymar Cedera Parah Usai Salah Mendaratkan Kaki https://t.co/6tiNtA18wf
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 26 Februari 2018
Jika transfer tersebut jadi terlaksana, Manchester United dan Milinkovic-Savic akan memecahkan rekor terbaru.
Milinkovic-Savic akan menjadi pemain termahal yang pernah didatangkan oleh klub Liga Inggris.
Rekor tersebut saat ini masih dipegang oleh gelandang Manchester United, Paul Pogba, yang datang dari Juventus dengan harga 94,60 juta pounds musim lalu.
Di Balik Rekor-rekor Hebat, Mohamed Salah Sama Buruknya dengan Christian Benteke https://t.co/uuGKuAIIMp
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 13 Februari 2018
Ketertarikan Manchester United cukup masuk akal, jika menilik performa kompatroit Nemanja Matic itu.
Sebagai seorang gelandang tengah, Milinkovic-Savic terhitung produktif dengan 11 gol dan enam assist dari 32 partai di semua kompetisi.
Apalagi Jose Mourinho sudah menyatakan ingin mendatangkan gelandang anyar guna menjadi suksesor Michael Carrick.
Selain itu, Kezman pernah menjadi anak asuh Mourinho saat bermain untuk Chelsea.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | Tuttomercatoweb, Sun |
Komentar