Mantan kepala direksi Tottenham Hotspur dan Liverpool, Damien Comolli menyebutkan kehadiran Alexis Sanchez di Manchester United menimbulkan apa yang dsebut sebagai 'kepanikan taktik' bagi Jose Mourinho.
Pria asal Prancis tersebut menyatakan bahwa Manchester United membutuhkan rencana baru setelah kedatangan Alexis Sanchez pada Januari 2018.
"Ia (Sanchez) menciptakan kepanikan taktik. Ia pemain hebat saat berada bersama bola tetapi menciptakan ketidakseimbangan. Anda harus menciptakan keseimbangan dengan rencana bertahan karena ia benar-benar tak mau turun bertahan," ujarComolli dinukil BolaSport.com dari Mirror.
Menurutnya ada beberapa pemain United yang tak disiplin dalam turun membantu lini pertahanan.
Alexis Sanchez has been dispossessed 20 times in his last 5 games:
Sevilla - 5 times (more than any player)
— bet365 (@bet365) 21 February 2018
Huddersfield - 3 times (2nd only to Lukaku)
Newcastle - 2 times (2nd only to Martial)
Huddersfield - 5 times (more than any player)
Spurs - 5 times (more than any player) pic.twitter.com/7PL5X4sCfG
(Baca juga: Resmi, Neymar Bakal Absen Saat PSG Jamu Real Madrid)
"Ada beberapa pemain, seperti Pogba, yang tak bermain sebagai gelandang bertahan, Sanchez yang melakukan apa yang ia mau saat bertahan, dan Martial yang sedikit tak disiplin saat turun. Ini adalah masalah bagi Man United. Jose Mourinho temukan jawabannya saat lawan Chelsea," ucap Comolli.
Comolli juga mengingatkan Manchester United untuk mempersiapkan pemain yang cocok agar tak kebobolan saat melawan Sevilla pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 13 Maret mendatang.
"Melawan Sevilla di Liga Champions, dimana mereka butuh mencetak gol dan tak kebobolan, saya tak tahu formasi apa yang bakal digunkan tetapi saya yakin Pogba akan bermain apik lagi jika ia punya dua gelandang bertahan di belakangnya," ujarnya.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | mirror.co.uk |
Komentar