Striker Manchester United, Romelu Lukaku menyarankan agar Premier League menggelar laga bertajuk 'perang bintang' seperti yang dilakukan National Basketball Association (NBA).
Lukaku mengusulkan Premier League menggelar sebuah laga khusus yang mempertemukan bintang-bintang dari wilayah utara melawan wilayah selatan.
Hal ini ia katakan melalui akun twitternya @RomeluLukaku9.
"Ini adalah ide untukmu. NBA punya pertandingan perang bintang, Tidakkah kalian bepikir ini akan bagus jika digelar di Premier League. Wilayah Utara Vs Wilayah Selatan!," tulisnya.
"Fans akan memilihnya.. Bagaimana menurut anda? @premierleague @FA," tambahnya.
(Baca juga: Resmi, Neymar Bakal Absen Saat PSG Jamu Real Madrid)
Here’s an idea for you guys... the nba has all-star game! Don’t you guys think we should organise one in the @premierleague.. The north vs the south! And the fans vote... what do you guys think? @premierleague @FA
— R.Lukaku Bolingoli9 (@RomeluLukaku9) 26 February 2018
First nba game courtside! @nba @BrooklynNets pic.twitter.com/BGl6wNmnhd
— R.Lukaku Bolingoli9 (@RomeluLukaku9) 27 February 2018
Jika wacana ini terjadi, Romelu Lukaku yang kini membela Manchester United akan berada dalam tim wilayah utara.
Ia kemungkinan akan satu tim dengan bintang Manchester City, Liverpool dan Everton.
Sementara kubu wilayah selatan akan diisi oleh bintang-bintang tim asal London, seperti Chelsea, Tottenham, Arsenal dan West Ham.
Laga perang bintang dalam sepak bola pernah dilakukan di Liga Indonesia.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | twitter.com/RomeluLukaku9 |
Komentar