Legenda timnas Inggris dan Manchester United, Gary Neville, menuturkan bahwa Real Madrid dan Manchester United bisa saja mendapatkan Harry Kane, pada bursa transfer musim panas ini.
Gary Neville juga menyebut bahwa Kane hal itu mungkin terjadi andai Tottenham Hotspur menginginkan menjual sang striker 24 tahun.
"Saya rasa Harry Kane sangat layak untuk dibeli setiap klub di Eropa yang menginginkan jasanya," ujar Neville seperti dilansir BolaSport.com dari laman Sky Sports.
"Hal ini saya bicarakan terkait Real Madrid dan Manchester United. Dua tim itu melengkapi deretan klub yang secara tak lazim rela mengeluarkan 100 juta poundsterling (sekitar 1,87 triliun rupiah), untuk mendapatkan langsung pemain semacam Kane," kata Neville menambahkan.
(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)
(Baca Juga: Kekalahan Lionel Messi cs dari Kroasia Bikin Malu Legenda Timnas Argentina)
(Baca Juga: 4 Tim Lolos ke Babak 16 Besar Piala Dunia 2018, 4 Tim Lain Harus Angkat Kaki dari Rusia)
Fenomena tim-tim papan atas Eropa merogoh kocek amat dalam untuk mendapatkan pemain, mengundang tanda tanya publik apakah Harry Kane layak dihargai begitu besar sebagai pemain kelas dunia?
Namun, Neville sadar bahwa sosok kapten timnas Inggris itu layak memiliki atribut sebagai pemain kelas dunia.
Sulit Ditiru, Pebalap Ini Ungkap Marc Marquez Pakai Teknik Motokros di MotoGP https://t.co/TqnAH9GRGm
— BolaSport.com (@BolaSportcom) June 22, 2018
"Bagi saya, kelas dunia itu didefinisikan dengan: apakah pemain akan mendapatkan tempat utama di tim lain pada setiap turnamen," ucap kolektor 85 caps timnas Inggris tersebut.
"Saya rasa Kane akan mendapatkannya, sebab saya pikir tim lain harus mencari satu tempat untuknya. Dan hal itu adalah penilaian baik saya terhadap dirinya," kata anggota Class of 92' Manchester United ini.
Dua gol yang ia lesatkan untuk timnas Inggris dalam kemenangan 2-1 atas Tunisia, Selasa (19/6/2018), turut menjadi pembuktian bagi top scorer Liga Inggris musim 2015-2016 dan 2016-2017 itu.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | SkySports.com |
Komentar