Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jika Tak Ingin Kehilangan Penggemar, Arsenal Harus Pecat Arsene Wenger

By Putra Rusdi Kurniawan - Jumat, 2 Maret 2018 | 17:34 WIB
Ekspresi Manajer Arsenal, Arsene Wenger, sebelum dimulainya laga leg kedua babak 32 besar Liga Europa kontra Oestersunds FK di Stadion Emirates, London, Inggris, pada 22 Februari 2018.
ADRIAN DENNIS/AFP
Ekspresi Manajer Arsenal, Arsene Wenger, sebelum dimulainya laga leg kedua babak 32 besar Liga Europa kontra Oestersunds FK di Stadion Emirates, London, Inggris, pada 22 Februari 2018.

Mantan pemain Liverpool, Jamie Carragher menyarankan untuk segera mengakhiri masa jabatan Arsene Wenger pada akhir musim nanti.

Wenger menandatangani kontrak dua tahun baru pada akhir musim lalu namun kini mengalami tekanan setelah mencatat hasil buruk di awal tahun 2018.

Arsenal memulai tahun ini dengan kekalahan mengejutkan di Piala FA dari Nottingham Forest dan tertinggal 10 poin dari empat besar di Liga Inggris.

Selain itu mereka juga gagal meraih gelar Piala Liga Inggris usai kalah 0-3 dari Manchester City, Minggu (25/2/2018).

Pada laga terakhir di Stadion Emirates, Arsenal kembali kalah dari The Citizens dengan skor serupa yaitu 0-3 pada laga Liga Inggris, Jumat (2/3/2018).

Jamie Carragher yakin bahwa para pendukung Arsenal yang tetap mendukung The Gunners saat kalah tadi malam di Stadion Emirates ingin Arsene Wenger mundur.

(Baca juga: Duel Kiper Pengangguran Liga Inggris di Gawang Timnas Argentina, Siapa yang Menang?)

"Musim lalu ada kemarahan dari pendukung dan gerakan 'Wenger Out', yang menurut saya merupakan aib," ujar Carragher dilansir BolaSport.com Sky Sports.

"Tapi saya pikir malam ini lebih buruk, fans Arsenal sebenarnya tidak tertarik pada pertandingan dan mereka tidak ingin hadir di Stadion.

"Ada beberapa ejekan pada akhirnya laga tapi itu bukan kemarahan musim lalu. Sekarang hampir seperti keinginan Arsene Wenger untuk segera pergi.

Carragher mengungkapkan bahwa Arsenal harus segera mengambil keputusan untuk memberhentikan Wenger di akhir musim jika tidak ingin kehilangan para pendukung setia mereka di Stadion Emirates.


Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Sumber : skysport.com
REKOMENDASI HARI INI

Liverpool Menang Dramatis Berkat Penalti Giveaway Bek Jepang yang Sempat Bobol Gawang Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X