Geliat Liverpool pada bursa transfer musim panas tahun ini semakin lengkap dengan resmi datangnya gelandang RB Leipzing, Naby Keita.
Liverpool FC secara resmi memperkenalkan Naby Keita sebagai rekrutan terbaru pada Rabu (27/6/2018).
Naby Keita akan mengenakan nomor punggung delapan, yang terakhir digunakan oleh kapten legendaris Liverpool, Steven Gerrard.
(Baca juga: Markas Lama Atletico Madrid Bakal Jadi Perumahan, Kursi Tribune Bisa Dibeli Suporter Mereka)
Steven Gerrard bahkan yang menyerahkan sendiri nomor punggung tersebut.
Ia menjadi penerus langsung dari nomor punggung delapan setelah menganggur tiga tahun.
(Baca juga: Markas Lama Atletico Madrid Bakal Jadi Perumahan, Kursi Tribune Bisa Dibeli Suporter Mereka)
(Baca Juga: VIDEO - Pelatih Argentina Bahkan Meminta Saran Taktik dari Lionel Messi)
Liverpool mendatangkan Naby Keita dengan banderol 60 juta euro dari RB Leipzig.
"It was an incredible day for me."
Naby Keita has revealed how he was left astounded when Steven Gerrard handed the No.8 jersey over to him: https://t.co/G3708QjuPH#NK8 pic.twitter.com/bFAFVFWKcx
— Liverpool FC (@LFC) June 27, 2018
Kesepakatan antara Keita dan Liverpool sudah terjadi sejak musim panas tahun lalu.
Namun sang pemain memang baru resmi datang mulai awal musim 2018-2019.
(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)
"Saya sangat senang karena Steven Gerrard memberi nomor delapan langsung kepada saya," kata Keita seperti dilansir BolaSport.com dari Liverpoolfc.com.
"Jika seseorang seperti Gerrard memberi Anda nomor punggungnya, maka Anda tidak boleh bermain-main, dan harus berusaha keras untuk bermain seperti dirinya," ujar gelandang asal Guinea tersebut.
(Baca Juga: Sudah Lolos, Inggris Tetap Dipaksa Tampil Ngotot Lawan Belgia)
Kedatangan Naby Keita akan menambah kekuatan lini tengah Liverpool musim depan.
Liverpool telah terlebih dahulu kedatangan gelandang asal Brasil, Fabinho, pada bursa transfer musim panas tahun ini.
(Baca juga: Manchester United Tak Boleh Melewatkan Kesempatan Merekrut Bek Tengah Kelas Dunia Ini)
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | Liverpoolfc.com |
Komentar