Pelatih Manchester United, Jose Mourinho, menyampaikan kabar buruk yang menghampiri tim dalam usaha mereka memulai perburuan Liga Inggris musim 2018-2019.
Jose Mourinho mengonfirmasi bahwa mereka tak akan diperkuat oleh Nemanja Matic pada laga-laga awal Liga Inggris.
"Matic menjalani operasi dan ia takkan bermain pada laga awal musim," kata Mourinho seperti dilansir BolaSport.com dari MUTV.
Kehilangan Matic jelas meninggalkan lubang besar untuk Manchester United.
Pasalnya, Matic merupakan pemain yang paling sering tampil di bawah asuhan Mourinho musim lalu.
(Baca Juga: Hasil ICC 2018 - Manchester City Mampu Balikkan Keadaan dan Menang atas Bayern Muenchen)
Posisinya di lini tengah Manchester United hampir tak tergantikan oleh pemain lain musim lalu.
Selain Matic, Manchester United juga akan kehilangan sejumlah pilar pada laga pertama Liga Inggris melawan Leicester City.
Para pemain yang tampil di final atau perebutan tempat ketiga Piala Dunia 2018 tak akan ambil bagian dalam laga tersebut.
(Baca Juga: Si Anak Hilang Manchester United Kembali Curi Perhatian di Ajang Pramusim)
Paul Pogba, Romelu Lukaku, Marouane Fellaini, Jesse Lingard, Ashley Young, dan Phil Jones dipastikan absen melawan Leicester City pada Sabtu (11/8/2018).
Artinya, Manchester United masih belum bisa menurunkan skuat terbaik di awal laga Liga Inggris.
(Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung ICC 2018 di TVRI - Pemanasan Para Klub Raksasa)
Keenam pemain yang absen tersebut merupakan penghuni tempat reguler di Manchester United.
Kini Jose Mourinho harus memutar otak untuk mampu meraih hasil maksimal dengan skuat yang tersedia.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | MUTV |
Komentar