Marcus Rashford menjadi jimat kemenangan Manchester United saat menaklukan Liverpool 2-1 dalam lanjutan Liga Inggris.
Manchester United sukses menaklukkan Liverpool 2-1 di Stadion Old Trafford pada lanjutan pekan ke-30 Liga Inggris, Sabtu (10/3/2018).
Dua gol kemenangan Setan Merah pada laga tersebut diciptakan oleh Marcus Rasford (14' dan 24').
Sedangkan satu gol balasan dari The Reds diciptakan oleh gol bunuh diri Eric Bailly (66').
(Baca Juga : Manchester United Vs Liverpool - Hasil Akhir, Setan Merah Menang 2-1)
Penampilan menawan Rashford saat kontra Liverpool ini semakin membuat pemain produk asli Manchester United ini sebagai jimat kemenangan Setan Merah.
Manchester United kerap kali tampil apik dan meraih kemenangan saat Rashford tampil sebagai starter.
Dari data yang diperoleh Soccerway, musim ini, pemain 21 tahun ini sukses mencatatkan 14 penampilan sebagai starter bersama Manchester United musim ini dengan torehan enam gol.
(Baca Juga: Manchester United vs Liverpool - Mohamed Salah Kalah Telak dari Marcus Rashford di Babak Pertama)
Dari 14 laga saat Rashford menjadi starter, Manchester United hanya kalah sekali yaitu saat ditaklukkan okeh Chelsea 0-1 di Stamford Bridge pada 5 November 2018.
Setan Merah juga memiliki presentase kemenangan sebesar 78,5 persen saat Rashford tampil sebagai starter.
Fakta ini tentu bisa menjadi pertimbangan bagi Jose Mourinho untuk terus mempercayakan pemain asal Inggris tampil sebagai starter.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | whoscored.com, soccerway.com |
Komentar