Chelsea wajib kerja keras, bermain penuh karakter, dan punya ambisi besar jika ingin finis di jajaran empat besar Liga Inggris musim ini.
Persaingan posisi empat besar Premier League hingga pekan ke-30 musim ini begitu ketat.
Chelsea yang menempati posisi kelima dengan 56 poin hanya terpaut 4 poin dari Liverpool di urutan ketiga.
Artinya, masih sangat mungkin terjadi perubahan-perubahan posisi sebelum musim berakhir.
Berkeringat Bareng Jennifer Bachdim, 10 Potret Seksi Indah Kalalo Ini Langsung buat Kamu Pengen Klik https://t.co/qAYTJQLQz7
— BolaSport.com (@BolaSportcom) March 11, 2018
Kemenangan 2-1 atas Crystal Palace pun membuat asa Chelsea masih terjaga untuk bisa kembali masuk zona Liga Champions.
"Ambisinya adalah finis di posisi empat besar. Kami membuat diri sendiri dalam situasi sulit dan sekarang kami harus kerja keras," ujar Cahill seperti dilansir BolaSport.com dari BBC.
"Kami perlu memperlihatkan karakter dan ambisi yang sama seperti melawan Palace untuk bisa finis di jajaran empat besar," ucapnya.
(Baca Juga: Jauh Sebelum Egy Maulana, Pemain Ini Sudah Mengadu Nasib di Eropa, Liga Italia)
Di partai berikutnya, skuat asuhan Antonio Conte akan melakoni laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions melawan Barcelona di Stadion Camp Nou, Rabu (15/3/2018) waktu setempat.
Chelsea wajib menang jika ingin melanjutkan kiprah dengan lolos ke babak perempat final.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | bbc.com |
Komentar