Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalah dari Manchester United, Pertanda Liverpool Bakal Juara Liga Champions?

By Ade Jayadireja - Senin, 12 Maret 2018 | 19:19 WIB
Bek Liverpool, Trent Alexander-Arnold, berduel dengan penyerang Manchester United, Alexis Sanchez, pada laga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Manchester, Sabtu (10/3/2018).
OLI SCARFF/AFP
Bek Liverpool, Trent Alexander-Arnold, berduel dengan penyerang Manchester United, Alexis Sanchez, pada laga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Manchester, Sabtu (10/3/2018).

Kekalahan dari Manchester United menjadi pertanda bahwa Liverpool FC bakal menjuarai Liga Champions. Benarkah demikian?

Liverpool FC tumbang 1-2 saat datang ke kandang Manchester United di Old Trafford pada matchday ke-30 Liga Inggris 2017-2018, Sabtu (10/3/2018).

Setelah bobol dua kali oleh Marcus Rashford pada menit ke-14 dan 24', tim tamu kemudian memangkas selisih skor lewat gol bunuh diri Eric Bailly (66').

(Baca juga: Raja Blunder Liga Inggris Ada di Arsenal)

Pemain dan suporter The Reds mungkin bersedih dengan hasil minor di Teater Impian.

Namun, jika menilik masa lalu, bisa jadi hal ini adalah pertanda bahwa Liverpool bakal merengkuh titel Eropa.

Dalam laga pekan keenam Liga Inggris musim 2004-2005, tepatnya pada 25 September 2004, Liverpool juga pernah menderita kekalahan dengan skor serupa di rumah Setan Merah.

Duel tersebut juga diwarnai oleh gol bunuh diri.

(Baca juga: Arsenal Hattrick Kalah di Kandang Brighton & Hove Albion)

Sempat dijebol lebih dulu oleh Mikael Silvestre, Liverpool berhasil menyamakan kedudukan berkat gol bunuh diri John O'Shea.

Harapan Liverpool untuk mencuri poin akhirnya kandas setelah Silvestre kembali menggetarkan jala gawang kawalan Jerzy Dudek melalui sundulan.

Pada pengujung musim, skuat asuhan Rafael Benitez gagal merebut satu gelar pun di kompetisi domestik.

Akan tetapi, mereka bisa membusungkan dada karena sanggup mengangkat trofi Liga Champions.

Steven Gerrard cs mengukuhkan diri sebagai jawara Eropa seusai membungkam AC Milan dalam laga final di Istanbul, Turki.

Musim ini, akankah Liverpool mampu mengulangi pencapaian serupa? Menarik untuk dinantikan.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Liga Voli Korea - Derita Megawati Dkk Saat Jadi Pesakitan, Red Sparks Diremehkan dan Tak Dianggap oleh 1 Rival

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X