Liverpool menang 3-0 di kandang Watford pada pertandingan Liga Inggris pekan ke-13 di Vicarage Road, Inggris, Sabtu (24/11/2018) waktu setempat.
Statistik yang dilansir BolaSport.com dari situs Premier League menunjukkan Liverpool mendominasi pertandingan.
Mereka menguasai bola lebih banyak dengan 64 persen berbanding 36 persen dari tuan rumah.
The Reds juga lebih agresif dengan melepas 10 tembakan, dengan 7 di antaranya tepat sasaran.
Adapun Watford hanya mencetak 5 tembakan dan hanya 1 yang on target.
Namun, Liverpool lebih dulu dikejutkan oleh gol Gerard Deulofeu pada menit ke-3. Apes bagi Watford, gol Deulofeu dianulir karena dia sudah lebih dulu offside.
(Baca Juga: Komentar Mario Gomez Setelah Persib Ditahan Imbang Perseru Serui)
Liverpool lagi-lagi terancam pada menit ke-9, meski kans Watford kembali mentah.
Sepanjang babak pertama Liverpool pelan tapi pasti mengambil alih dominasi pertandingan. Peluang terbaik mereka terjadi pada menit ke-39 lewat Roberto Firmino.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar