Jose Mourinho berharap tim asuhannya, Manchester United, bisa mencapai dua hal sebelum tahun 2018 usai.
Manchester United hanya bisa bermain imbang dengan Crystal Palace pada laga Liga Inggris pekan ke-13, Sabtu (24/11/2018).
Bermain di hadapan pendukung sendiri di Stadion Old Trafford, skor 0-0 jadi hasil akhir pertandingan Manchester United kontra Crystal Palace.
Hasil ini sedikit menghambat satu dari dua hal yang Jose Mourinho ingin Manchester United capai sebelum pergantian tahun.
(Baca Juga: 5 Pemain yang Lionel Messi Inginkan Pindah ke Barcelona)
Jose Mourinho memang mengatakan ada dua hal yang ingin ia capai sebelum tahun 2019 dimulai.
"Kami kini punya dua tujuan besar yang ingin kami capai sebelum 2019 dimulai," ujar Mourinho, dilansir BolaSport.com dari media Inggris, Manchester Evening News.
"Kami ingin lolos ke babak 16 besar Liga Champions dan kami ingin masuk ke empat besar Liga Inggris pada akhir bulan Desember," tutur pelatih asal Portugal tersebut.
Hasil imbang kontra Crystal Palace memang sedikit menghambat mereka mencapai zona empat besar Liga Inggris.
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | manchestereveningnews.co.uk |
Komentar