Pelatih Manchester United, Jose Mourinho, berang dengan asumsi bahwa tim yang ia asuh saat ini justru takut bermain di kandang sendiri.
Asumsi ini lahir karena rekor buruk Manchester United di partai kandang Liga Champions musim ini.
Manchester United selalu kehilangan poin kala bermain di Stadion Old Trafford dalam ajang tersebut musim ini.
Jose Mourinho pun menyanggah bahwa anak asuhannya takut bermain di kandang sendiri.
"Saya tidak akan berkata demikian karena itu menunjukkan rasa hormat terhadap stadion atau suporter jika kami lebih senang bermain tandang daripada kandang," ujar Mourinho seperti dilansir BolaSport.com dari Manchester Evening News.
Baca Juga:
- Jose Mourinho Tak Pernah Berpikir Alexis Sanchez Bakal Hengkang dari Manchester United
- Manchester United Lebih Dekat dengan Penghuni Zona Degradasi Ketimbang Pemuncak Klasemen
"Jika Anda bertanya kepada saya lebih baik bermain melawan Young Boys di sini atau di Bern, saya akan memilih bermain di kandang. Pilihan saya selalu itu," kata Mourinho.
Mourinho pun memberi peringatan keras terhadap para pemain asuhannya dia mereka berpikir bahwa laga tandang menakutkan.
"Jika Anda merasa tertekan bermain di laga kandang, lebih baik tonton saja di rumah," ujar Mourinho.
Berbanding terbalik dengan rekor kandang mereka, Manchester United justru selalu meraih poin penuh di laga tandang Liga Champions musim ini.
Manchester United mampu menang 3-0 di kandang Young Boys dan mengalahkan Juventus dengan skor 2-1 di Turin.
Kini Manchester United memiliki kesempatan untuk memperbaiki rekor kandang di Liga Champions kala berjumpa dengan Young Boys pada Rabu (28/11/2018) pukul 03.00 WIB.
(Baca juga: Liga 1 2018 - PSM Bisa Pastikan Gelar Juara pada Pekan ke-33 Melalui Skenario Ini)
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | manchestereveningnews.co.uk |
Komentar