Chelsea berhasil meraih kemenangan saat menjamu Fulham pada laga Liga Inggris pekan ke-14.
Chelsea berhasil menang saat menjamu Fulham pada laga Liga Inggris pekan ke-14, Minggu (2/12/2018).
Pada laga yang dihelat di Stadion Stamford Bridge tersebut, Chelsea berhasil menang dengan skor 2-0.
Gol kemenangan The Blues dicetak oleh Pedro Rodriguez pada menit keempat dan Ruben Loftus-Cheek delapan menit jelang bubaran.
(Baca juga: Paulo Dybala, Satu-satunya Korban Kedatangan Cristiano Ronaldo ke Juventus)
Pada laga ini, pelatih Maurizio Sarri kembali menurunkan skuat terbaiknya setelah memainkan tim lapis kedua apda laga Liga Europa di tengah pekan.
Dari susunan pemain, hanaya ada tiga nama dari starting eleven kontra PAOK yang kembali jadi pemain utama.
Tiga nama tersebut adalah Kepa Arrizabalaga, Pedro Rodriguez, dan Olivier Giroud.
Pedro langsung membayar kepercayaan ini dengan mencetak gol saat laga baru memasuki menit keempat.
Meski terus menguasai laga, Chelsea seperti mengendorkan serangan hingga babak pertama berakhir.
Skor 1-0 tak berubah hingga turun minum.
What did you make of the first half? #CHEFUL pic.twitter.com/ezbUBhUbd6
— Chelsea FC (@ChelseaFC) 2 December 2018
Pada babak kedua, Claudio Ranieri langsung memasukkan dua pemain, Floyd Ayite dan Aboubakar Kamara, untuk menajamkan lini depan.
Meski mencoba terus menyerang, justru Chelsea yang berhasil menambah skor.
Berawal dari penetrasi Eden Hazard, Ruben Loftus-Cheek berhasil mencetak gol pada menit ke-82.
Skor 2-0 untuk kemenangan Chelsea bertahan hingga akhir laga.
Pada laga ini, Chelsea lebih menguasai jalannya laga secara keseluruhan dengan penguasaan bola mencapai 66 persen.
Soal jumlah tembakan, Chelsea dengan 16 tembakan unggul atas Fulham dengan 9 kali.
Hasil ini membuat Chelsea kini mengoleksi 31 angka dari 14 laga awal, berselisih tujuh poin dari Manchester City di puncak klasemen.
Sedangkan bagi Fulham, kekalahan ini semakin menenggelamkan mereka di dasar klasemen.
Fulham baru mendapat 8 angka dan berjarak dua poin dari zona aman degradasi.
Chelsea 2-0 Fulham (Pedro 4', Ruben Loftus-Cheek 82')
Berikut susunan pemain Chelsea vs Fulham:
Chelsea (4-3-3): 1-Kepa Arrizabalaga; 28-Cesar Azpilicueta, 2-Antonio Ruediger, 30-David Luiz, 3-Marcos Alonso (21-Davide Zappacosta 78'); 5-Jorginho, 7-N'Golo Kante, 17-Mateo Kovacic (12-Ruben Lotus-Cheek 67'); 11-Pedro Rodriguez, 18-Olivier Giroud (29-Alvaro Morata 71'), 10-Eden Hazard
Pelatih: Maurizio Sarri
Fulham (5-4-1): 25-Sergio Rico; 4-Denis Odoi, 5-Calum Chambers, 26-Alfie Mawson, 20-Maxime Le Marchand, 22-Cyrus Christie; 10-Tom Cairney (7-Neeskens Kebano 75'), 24-Jean Michael Seri, 8-Stefan Johansen (11-Floyd Ayite 46'), 3-Ryan Sessegnon (47-Aboubakar Kamara 46'); 9-Aleksandar Mitrovic
Pelatih: Claudio Ranieri
Baca juga artikel menarik lainnya dari penulis:
- Duo Hazard Bisa Saling Bertarung di Duo Madrid Musim Depan
- 4 Benang Kusut Inter Milan yang Harus Segera Dibenahi Luciano Spalletti
- AC Milan Jadi Peminat Pertama Gelandang Terbuang Barcelona
- Kebersamaan Mandzukic dan Cristiano Ronaldo: Sumber Kemandulan Paulo Dybala
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | Premierleague.com |
Komentar