Liverpool FC meraih kemenangan 3-1 atas Burnley dalam laga pekan ke-15 Liga Inggris di Stadion Turf Moor, Rabu (5/12/2018) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.
Sempat tertinggal oleh gol Jack Cork pada menit ke-54, tim berjulukan The Reds itu berhasil membalikkan keadaan berkat gol James Milner (62'), Roberto Firmino (69'), dan Xherdan Shaqiri (90').
Dengan hasil ini, The Reds tetap menjaga rekor tanpa kalah di Liga Inggris. Dari 15 laga, mereka menang 12 kali dan seri tiga kali.
(Baca Juga: Hasil Liga Inggris - De Gea Tangkap Angin, Man United Vs Arsenal Hujan 4 Gol)
Pasukan Juergen Klopp berada di posisi kedua dengan 39 poin, tertinggal dua angka dari Manchester City yang puncaki klasemen.
Adapun Burnley masih berada di zona degradasi, tepatnya posisi ke-18, dengan 9 poin.
Pada duel lainnya, Wolverhampton Wanderers menang 2-1 atas Chelsea.
The Blues - julukan Chelsea - sempat unggul lewat gol Ruben Loftus-Cheek pada menit ke-18.
Akan tetapi, tuan rumah bangkit pada babak kedua. Wolves berhasil membalikkan keadaan lewat gol Raul Jimenez (59') dan Diogo Jota (63').
Editor | : | |
Sumber | : | Premierleague.com |
Komentar