Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, ikut bersimpati terhadap Jose Mourinho yang meninggalkan jabatan sebagai pelatih Manchester United pada Selasa (18/12/2018).
Kepergian Jose Mourinho secara kebetulan terjadi dua hari setelah Manchester United ditaklukkan Liverpool dengan skor 3-1 pada pekan ke-17 Liga Inggris, Minggu (16/12/2018).
Kini, Juergen Klopp ikut angkat bicara terkait pengalamannya berhadapan dengan Jose Mourinho sebagai sesama pelatih sepak bola.
"Mourinho sangat kompetitif, begitu ambisius, dan jelas amat sukses," kata Klopp seperti dilansir BolaSport.com dari Goal.
"Beberapa bulan terakhir ini memang tak menyenangkan bagi Mourinho, tetapi tak ada yang melupakan prestasinya. Dia pelatih hebat," ucap Klopp menambahkan.
Baca Juga:
- BREAKING NEWS - Jose Mourinho Resmi Tinggalkan Manchester United
- Gara-gara PSG, Manchester United Harus Lalui 2 Pekan Mencekam
Mourinho memang mengalami masa-masa yang sulit bersama Manchester United pada awal musim ini.
Setelah musim lalu mengakhiri liga sebagai runner-up, Manchester United terseok-seok di setiap kompetisi yang mereka ikuti.
Saat ini, Manchester United baru bisa mengumpulkan 26 poin dari 17 laga Liga Inggris musim 2018-2019.
Mereka juga sudah tersingkir pada babak awal Piala Liga Inggris musim ini.
Kondisi ini menjadi salah satu alasan kepergian Mourinho dari Manchester United.
View this post on InstagramIzin keluar Bolasporter.... . #josemourinho #manchesterunited #premierleague
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Goal.com |
Komentar