Meski ditunjuk sebagai asisten pelatih Manchester United yang baru, Mike Phelan tetap akan menjabat sebagai Direktur Olahraga klub asal Australia, Central Coast Mariners.
Manchester United baru saja mengumumkan penunjukkan Ole Gunnar Solskjaer sebagai pelatih sementara pada Rabu (19/12/2018), usai Jose Mourinho hengkang.
"Hari ini Manchester United mengumumkan bahwa mantan striker Ole Gunnar Solskjaer telah ditunjuk sebagai pelatih sementara hingga akhir musim 2018-2019," tulis pernyataan resmi Manchester United dilansir BolaSport.com dari situs resmi klub.
Man United juga mengumumkan jika Mike Phelan bakal menjadi asisten bagi Solskjaer, sementara Michael Carrick dan Kieran McKenna masih tetap menjabat dalam staf kepelatihan.
(Baca Juga: Indonesia Baru Satu, Pemain Timnas Myanmar Paling Laku di Bursa Transfer Liga Thailand Musim 2019)
.@Mike_Phelan_1 “I’m still a Mariner. I’ve put something in place that I want to see through.”#CCMFC endorse Phelan’s appointment at @ManUtd: https://t.co/KrQg3ZHhbm #CCMFC #ALeague #MUFC pic.twitter.com/j94H4DAU3d
— Central Coast Mariners (@CCMariners) 19 December 2018
Meski ditunjuk sebagai asisten Manchester United hingg akhir musim 2018-2019, Mike Phelan tetap akan menjabat sebagai Direktur Olahraga Central Coast Mariners.
Berbicara melalui situs resmi Central Coast Mariners, Mike Phelan melihat peluang positif yang diperoleh klub Australia berkolaborasi dengan Manchester United.
"Mengambil peran temporer di Manchester United sangat menyenangkan. Ini juga menjadi hal positif bagi Mariners yang punya hubungan langsung dengan Manchester United sebagaimana saya melanjutkan tugas sebagai Direktur Olahraga," ujar Phelan dilansir BolaSport.com dari situs resmi klub.
"Saya masih seorang Mariners. Saya menempatkan sesuatu di tempat yang ingin saya lihat. Ini akan menjadi gangguan kecil, namun dengan salah satu klub paling besar di dunia, saya tak bisa menolaknya," tambah Phelan.
Nama Phelan jelas sudah sangat akrab dengan Manchester United mengingat kariernya yang cukup panjang di klub tersebut.
Phelan sempat menjabat sebagai asisten Sir Alex dari 2008 hingga 2013.
Selain itu, ia juga sempat menjadi pelatih tim u-18 Manchester United serta pelatih fisik tim utama.
(Baca Juga: Indonesia Baru Satu, Pemain Timnas Myanmar Paling Laku di Bursa Transfer Liga Thailand Musim 2019)
"Bagian dari diskusi dengan Manchester United adalah bahwa saya akan tetap tersedia untuk Mariners, meski ini adalah rangkap jawaban. Saya akan mengambil kesempatan pertama kembali ke Central Coast Mariners," ujar Phelan.
"Saya akan kembali ke Central Coast secepat mungkin. Jelas ada beberapa masalah yang harus diselesaikan di Mancehster United yang akan emmakan waktu, tetapi setelah selesai, saya berharap dapat kembali ke Central Coast," tambahnya.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | ccmariners.com.au |
Komentar