Pusat Studi Olahraga Internasional (CIES) merilis daftar 10 kiper terbaik dari lima liga elite Eropa.
CIES mempublikasikan daftar kiper terbaik Eropa menurut hasil penelitian dalam tiga bulan terakhir atau sejak 26 Desember 2017.
Pada posisi teratas ada nama kiper Tottenham Hotspur, Hugo Lloris dengan nilai 84,1.
Kiper incaran Liverpool dan Real Madrid, Alisson Becker (AS Roma), menempati tempat kedua, tertinggal 0,3 poin dari Lloris.
(Baca Juga: Gelandang Barcelona dan Real Madrid Tak Ada Apa-apanya Dibanding Manusia Rp 1 Triliun Ini)
Nama ketiga datang dari klub raksasa Liga Prancis, Paris Saint-Germain (PSG).
Ketangguhan kiper PSG, Alphonse Areola, diganjar 83,7 poin oleh CIES.
Liga Inggris dan Italia mengirim wakil terbanyak yaitu masing-masing tiga pemain.
Setelah Spanduk Hinaan, Egy Maulana Perlu Bersiap Menerima Sambutan ala Pelahap Maut di Film Harry Potter https://t.co/OT1QNmrdwa
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 18 Maret 2018
Dua wakil Liga Italia lainnya adalah kiper Napoli, Pepe Reina, dan pejaga gawang berbakat AC Milan, Gianluigi Donnarumma.
Selain Lloris, Liga Inggris diwakili oleh Ederson Moraes (Manchester City) dan Loris Karius (Liverpool).
Yang menarik adalah tidak adanya nama kiper Manchester United, David de Gea.
Luke Shaw dan 5 Korban Mulut Pedas Jose Mourinho di Depan Media, Salah Satunya Cristiano Ronaldo https://t.co/aAF3ixeRZ4
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 22 Maret 2018
De Gea selalu dikonotasikan dengan kokohnya lini pertahanan Manchester United musim ini.
Apalagi, Setan Merah masih menjadi tim dengan jumlah kebobolan paling sedikit di Liga Inggris.
Penilaian CIES didasarkan pada pemain yang telah menunjukkan performa terbaik dalam pertandingan liga domestik selama tiga bulan terakhir.
(Baca Juga: Siapa Sangka, Bersinarnya Mohamed Salah karena Pemain Tak Jadi Merapat ke Liverpool)
Peringkat tersebut sesuai dengan pendekatan eksklusif yang dikembangkan oleh CIES untuk mengukur kinerja teknis pemain.
Selain itu, data para pemain yang dimasukan dalam daftar tersebut hanyalah pada laga di mana mereka bermain minimal 45 menit.
Berikut daftar kiper 10 besar terbaik dari 10 liga elit Eropa:
1. Hugo Lloris - Tottenham Hotspur (84,1 poin)
2. Alisson Becker - AS Roma (83,8)
3. Alphones Areola - PSG (83,7)
4. Ederson Moraes - Manchester City (83,3)
5. Pepe Reina - Napoli (82,0)
6. Marc-Andre ter Stegen - Barcelona (81,8)
7. Jan Oblak - Atletico Madrid (80,9)
8. Gianluigi Donnarumma - AC Milan (80,2)
9. Loris Karius - Liverpool (79,7)
10. Roman Buerki - Borussia Dortmund (79,6)
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | football-observatory.com |
Komentar