Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, tidak mau terpancing dengan perang psikologis pelatih Liverpool, Juergen Klopp, seiring persaingan kedua tim yang makin meruncing menuju titel Liga Inggris musim 2018-2019.
Liverpool berada di peringkat teratas klasemen sementara Liga Inggris dengan 45 poin, sementara Manchester City di peringkat kedua dengan 44 poin.
Pep Guardiola mengatakan bahwa tiap tim punya titik lemah dan kuatnya masing-masing, termasuk Manchester City.
(Baca Juga: Solskjaer Ungkap Cuma Cristiano Ronaldo yang Dapat Perintah Khusus di Era Sir Alex)
"Setiap tim punya kelebihan dan kekurangan masing-masing. Manchester City juga sama dan kami berusaha memperbaikinya," ujar Guardiola.
Pernyataan itu dilontarkan Guardiola sebagai respons atas perkataan Juergen Klopp.
Secara terpisah, Klopp mengatakan Manchester City tidak bisa dikalahkan.
"Manchester City tampil tanpa cela tiap pekan. Permainan mereka sama dengan seperti tahun lalu saat mereka meraih 100 poin dan tak menunjukkan tanda kelemahan. Mereka adalah juara bertahan, sementara tim lain adalah penantang," kata Klopp.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | standard.co.uk |
Komentar