Mantan pelatih Borussia Dortmund, Thomas Tuchel, tengah erat diperbincangkan akan menjadi pelatih Arsenal musim ini.
Arsenal dikabarkan siap mengakhiri kerja sama dengan Arsene Wenger setelah 22 tahun.
Thomas Tuchel menjadi salah satu kandidat terkuat untuk menggantikan Arsene Wenger.
Namun, rumor tentang Tuchel ini ternyata hadir dengan kontroversi.
Wawancara lawas Tuchel ternyata mengindikasikan bahwa sang pelatih cukup menyukai Tottenham Hotspur yang menjadi rival sekota Arsenal.
(Baca Juga: Wajib Tahu! Inilah 5 Aturan Baru Liga Champions Musim Depan)
"Saat saya masih kecil, saya selalu bermain sebagai tim Liga Jerman," kata Tuchel.
"Namun, saya juga bermain sebagai pemain Tottenham Hotspur dalam beberapa kesempatan karena saya menyukai namanya," ujar Tuchel menambahkan.
Fakta ini bukan satu-satunya halangan Tuchel untuk menukangi Arsenal.
Tuchel ternyata juga pernah berselisih dengan kepala pencari bakat Arsenal saat ini, Sven Mislintat, saat masih sama-sama di Borussia Dortmund.
(Baca Juga: Otak Lionel Messi Bekerja Lebih Cepat dari Manusia pada Umumnya)
Ketika itu, Tuchel dan Mislintat pernah berselisih karena perkara urusan transfer pemain Atletico Madrid, Oliver Torres.
Efek dari pertengkaran itu adalah Sven Mislintat dilarang mengunjungi pusat latihan tim.
Mislintat lalu pindah ke Arsenal pada 2016.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | mirror.co.uk |
Komentar