Stephan Lichtsteiner mengungkapkan alasan ketertarikannya bergabung dengan Arsenal.
Arsenal resmi merekrut Lichtsteiner, Selasa (5/6/2018) waktu setempat.
Lichtsteiner merupakan pemain yang berpisah dengan Juventus setelah kontraknya berakhir.
Bek sayap gaek berusia 34 tahun ini menjadi rekrutan pertama pelatih baru Arsenal, Unai Emery, pada bursa transfer musim panas 2018.
Perpanjang Kontrak di AC Milan, Alessio Romagnoli Bikin Juventus Gigit Jari https://t.co/uQ5BcLSGdW
— BolaSport.com (@BolaSportcom) June 5, 2018
Tantangan mengembalikan Arsenal ke Liga Champions dan bermain lagi di level paling kompetitif sepak bola Eropa menjadi alasan utama Lichtsteiner bergabung ke klub yang berjulukan The Gunners.
"Apa yang membuat saya tertarik? Ada sebuah proyek, yakni kembali ke Liga Champions," kata Stephan Lichtsteiner seperti dilansir BolaSport.com dari situs resmi Arsenal.
"Saya pikir berat rasanya melihat klub seperti Arsenal tidak bermain di Liga Champions. Jika Anda melihat pemain, klub, stadion, ini adalah proyek, kesempatan besar kembali ke level tertinggi," ujar dia.
(Baca juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)
Lichtsteiner akan bergabung dengan skuat Arsenal setelah membela timnas Swiss di Piala Dunia 2018.
Bek sayap kanan kelahiran 16 Januari 1984 itu memperkuat Juventus sejak 2011 dengan ikut memberikan trofi juara Liga Italia (7 kali), Coppa Italia (4), dan Piala Super Italia (3).
Dominan di Piala Dunia 2018, Liga Inggris Sumbang Lebih dari 100 Pemain https://t.co/Ap4jtdScxG
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 5 Juni 2018
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | Arsenal.com |
Komentar