Gol Mohamed Salah ke gawang Crystal Palace, Sabtu (31/3/2018), bermakna ganda. Selain membuahkan tripoin Liverpool FC, aksinya melahirkan rekor pribadi.
Mohamed Salah menentukan kemenangan 2-1 Liverpool di markas Crystal Palace melalui gol krusial pada menit ke-84.
Satu gol lain dicetak Sadio Mane (49') guna menyempurnakan kebangkitan The Reds setelah tertinggal lebih dulu akibat gol penalti Luka Milivojevic (13').
Torehan Salah itu merupakan gol ke-29 milik sang pemain Mesir di Liga Inggris musim ini.
Most goals scored by an African player in a single Premier League season:
Didier Drogba (29)
Mohamed Salah (29)Continental kings. pic.twitter.com/arrm3OB05V
— Squawka Football (@Squawka) March 31, 2018
Prestasi tersebut mengartikan bahwa Salah akhirnya sukses menggoreskan rekor sebagai pemain tersubur asal Afrika dalam semusim di Premier League.
Koleksi 29 gol Mo Salah musim ini setara dengan catatan legenda Chelsea dan Pantai Gading, Didier Drogba.
(Baca Juga: Membedah Performa Spurs Tanpa Harry Kane dan Perang False Nine)
Data di Squawka yang dilansir BolaSport.com menunjukkan Drogba juga sukses menggelontorkan 29 gol di Liga Inggris 2009-2010.
Rekor sebagai manusia tertajam Afrika dalam semusim di Premier League berpeluang besar dikuasai Salah secara soliter.
Masih tersedia enam pertandingan lagi musim ini bagi Mohamed Salah untuk menambah gol dalam pundi-pundinya dan melampaui barier 29 gol.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Squawka.com |
Komentar