Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Apes, Pelatih Arsenal Didenda Rp146 Juta Gara-gara Botol Minuman

By Ade Jayadireja - Rabu, 2 Januari 2019 | 07:52 WIB
Manajer Arsenal, Unai Emery, dalam laga Piala Liga Inggris kontra Blackpool di Emirates Stadium,Rabu (31/10/2018) atau Kamis dini hari WIB.
DOK. ARSENAL.COM
Manajer Arsenal, Unai Emery, dalam laga Piala Liga Inggris kontra Blackpool di Emirates Stadium,Rabu (31/10/2018) atau Kamis dini hari WIB.

Sebuah hukuman harus diterima pelatih Arsenal, Unai Emery, gara-gara tindakan ofensif kepada penonton.

Unai Emery menendang botol minuman ke arah penonton saat Arsenal bermain imbang 1-1 di kandang Brighton and Hove Albion, Amex Stadium, Rabu (26/12/2018).

Botol pun melayang dan mengenai seorang suporter tuan rumah.

Aksi tersebut merupakan luapan kekecewaan sang nakhoda atas performa buruk salah satu pemainnnya di atas lapangan.

Baca juga: Hasil Liga Inggris - Habisi Fulham 4-1, Arsenal Sukses Lampiaskan Kemarahan

Unai Emery sudah meminta maaf kepada orang bersangkutan.

Namun, ia tak lantas lepas dari hukuman.

Eks juru taktik Valencia itu dijatuhi denda 8 ribu pounds atau Rp 146,5 juta oleh Federasi Sepak Bola Ingris (FA).

Tindakan Emery dianggap kurang pantas dan membahayakan orang lain.

Baca juga: Kalidou Koulibaly Disebut-sebut Akan ke Man United Usai Ucapkan Terima Kasih pada Paul Pogba

"Pelatih Arsenal, Unai Emery, dikenai denda 8 ribu pounds atas tuduhan perilaku tidak pantas dan dia menerima penalti standar," demikian bunyi pengumuman dari FA seperti dikutip BolaSport.com.

Pikiran Emery mungkin sedang mumet gara-gara rentetan hasil buruk The Gunners.

Sebelum laga melawan Brighton, Aaron Ramsey dkk cuma menang sekali dari empat pertandingan terakhir di semua kompetisi musim 2018-2019.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : marca.com
REKOMENDASI HARI INI

Usai Bela Timnas Indonesia, Thom Haye Bernasib Apes di Belanda

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X