Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Belum Juga Dapatkan Pemain Baru, Tottenham Malah Berencana Lepas 2 Striker Senior

By Verdi Hendrawan - Rabu, 25 Juli 2018 | 04:18 WIB
 Striker Tottenham Hotspur, Vincent Janssen (kanan) melepaskan tembakan yang gagal berbuah gol. Sementara itu pemain Sunderland asal Gabon, Didier N'Dong (kiri), berusaha menghalau tendangan Janssen, dalam pertandingan Premier League di White Hart Lane, London, Minggu (18/9/2016).
IAN KINGTON/AFP
Striker Tottenham Hotspur, Vincent Janssen (kanan) melepaskan tembakan yang gagal berbuah gol. Sementara itu pemain Sunderland asal Gabon, Didier N'Dong (kiri), berusaha menghalau tendangan Janssen, dalam pertandingan Premier League di White Hart Lane, London, Minggu (18/9/2016).

Hingga Selasa (24/7/2018), Tottenham Hotspur belum juga mendatangkan pemain baru untuk memperkuat skuat mereka. Namun, Spurs justru dikabarkan berencana untuk melego dua striker senior mereka.

Kedua striker Tottenham Hotspur yang bakal dilepas tersebut adalah Vincent Janssen dan Fernando Llorente.

Seperti dikutip BolaSport.com dari Evening Standard, Tottenham Hotspur berharap bisa menjual Vincent Janssen dengan harga 17 juta pounds atau sekitar 325 miliar rupiah.

Vincent Janssen yang diboyong Tottenham Hotspur pada awal 2016-2017 dari AZ Alkmaar itu kini sudah tidak berada di dalam rencana Manajer Mauricio Pochettino menghadapi 2018-2019.

Bahkan pemain asal Belanda berusia 24 tahun itu tidak dibawa Manajer Mauricio Pochettino untuk ikut rombongan Tottenham Hotspur untuk melakukan tur pramusim di Amerika Serikat agar bisa dijual dengan cepat setelah adanya tawaran yang masuk.

(Baca Juga: Juventus Siap Korbankan Pemain Ini demi Pulangkan Kembali Paul Pogba)

Tottenham Hotspur sebenarnya telah mendapat tawaran dari klub yang meminjam Vincent Janssen pada sepanjang 2017-2018 yaitu Fenerbahce.

Namun, tawaran yang masuk dari klub Liga Turki itu hanya berstatus pinjaman dengan klausul pembelian permanen di akhir musim ini, sementara Tottenham Hotspur lebih memilih untuk menjual Vincent Janssen secepatnya.

Sementara Fernando Llorente yang ikut rombongan skuat ke Amerika Serikat juga dikabarkan berencana untuk dilepas Tottenham Hotspur.


Fernando Llorente merayakan gol Tottenham Hotspur ke gawang Rochdale pada pertandingan Piala FA di Stadion Wembley, Rabu (28/2/2018). (GLYN KIRK/AFP)

(Baca Juga: Akhirnya Liga Italia Kembali ke Layar Kaca Indonesia, tetapi Berbayar)

Pemain berusia 33 tahun itu rencananya ingin dijual Tottenham Hotspur seharga 15 juta pounds (sekitar Rp 286 miliar).

Selain kedua striker tersebut, beberapa pemain Tottenham Hotspur yang juga memiliki peluang hengkang adalah Toby Alderweireld, Mousa Dembele, Danny Rose, Marcus Edwards, dan Georges-Kevin Nkoudou.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Sumber : standard.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Performa AC Milan Tak Enak Ditonton, Pensiunan Umur 70 Tahun pun Bisa Main Lebih Baik

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136