Pelatih Chelsea, Antonio Conte, dikabarkan sudah tak betah dan ingin segera meninggalkan Stamford Bridge.
Klub asal Kota London ini mengalami musim yang sulit saat ini setelah menjuarai Liga Inggris musim lalu.
Terakhir, The Blues harus kalah 1-3 dari Tottenham Hotspur berkat tiga gol tim tamu yang dicetak oleh Cristian Eriksen (menit ke-45), dan Dele Alli (62', 66').
Sementara satu gol Chelsea diciptakan oleh Alvaro Morata pada menit ke-30 .
Kondisi ini membuat isu akan hijrahnya pelatih Antonio Conte dari Chelsea semakin gencar berhembus.
[POPULER] Gusar, Cristiano Ronaldo Minta Real Madrid Jual Si Biang Onar https://t.co/3o0fzMtWjt
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 1 April 2018
Selain karena faktor hasil tak memuaskan pada musim ini, hubungan yang kurang baik antara Antonio Conte dan direksi Chelsea juga menjadi faktor lain bakal hengkangnya mantan pelatih Juventus ini.
Beberapa nama kemudian muncul sebagai calon pengganti Antonio Conte.
Berikut ini adalah lima calon kandidat pelatih Chelsea untuk menggantikan Antonio Conte, dikutip BolaSport.com dari Mirror.
1. Luis Enrique
Pelatih asal Spanyol ini sedang dalam keadaan menganggur usai memutuskan meletakan jabatannya sebagai pelatih Barcelona.
Dengan catatan menawan saat menukangi Barcelona, salah satunya treble pada musim 2014-2015, Luis Enrique jadi pelatih yang cukup layak menukangi The Blues.
(Baca Juga: Persib Memberi Michael Essien Sesuatu yang Telah Dirampas Real Madrid dan AC Milan)
2. Massimilliano Allegri
Memiliki banyak kesamaan dengan Antonio Conte seperti sama-sama berasal dari Italia dan pernah melatih Juventus, Massimilliano Allegri bisa menjadi kandidat yang cukup ideal untuk melatih Chelsea.
Poin plus lainnya, Allegri yang kini masih menukangi Juventus adalah tipe pelatih yang fleksibel untuk urusan taktik dan mampu mengoptimalkan skuatnya.
Mantan pelatih Borussia Dortmund ini bisa jadi alternatif lain pelatih The Blues.
Tuchel kerap kali mengusung pola permainan yang atraktif dan menyerang yang cukup enak di tonton.
Namun jika pelatih Jerman ini melatih Chelsea, Tuchel tentu harus tak sekedar bermain menyerang namun juga memberikan gelar bagi The Blues.
[POPULER] Cristiano Ronaldo Ingin Real Madrid Singkirkan 7 Pemain Ecek-ecek Ini https://t.co/fItRag7LtV
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 1 April 2018
Pelatih yang pertengahan musim ini dipecat oleh Bayern Muenchen tentu tak asing dengan Chelsea.
Ancelotti pernah melatih The Blues pada musim 2009-2011 dan sukses meraih satu gelar Liga Iinggris.
The Blues tentu bisa berharap banyak dengan pangalaman Carlo Ancelotti jika pelatih Italia ini kembali menangani Chelsea.
(Baca Juga: Usai Cetak Sejarah ke Piala Asia 2019, Kiper Filipina Menuju Premier League Musim Depan)
Frank Lampard mempunyai kedekatan emosional dengan Chelsea dan bisa menjadi opsi untuk menjadi pelatih anyar The Blues.
Pria yang kini berusia 39 tahun ini pernah memperkuat Chelsea sebagai pemain selama 13 tahun dari 2001 hingga 2014.
Sudah sangat mengenal Chelsea tentu menjadi keunggulan Frank Lampard jika nantinya memimpin Chelsea.
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | mirror.co.uk |
Komentar