Media Turki, A Spor, mengatakan bahwa Liverpool telah berhasil mencapai kata sepakat dengan bek Besiktas berkebangsaan Kroasia, Domagoj Vida.
Domagoj Vida bermain impresif di jantung pertahanan Kroasia selama Piala Dunia 2018.
Keberhasilan Kroasia menembus final Piala Dunia Rusia tidak lepas dari kokohnya tembok pertahanan yang dijaga Vida dan Dejan Lovren.
Performanya tersebut telah menarik beberapa klub besar untuk merekrutnya, tak terkecuali Liverpool.
Media Turki bernama A Spor bahkan mengatakan bahwa bek 29 tahun itu telah mencapai kesepakatan pribadi untuk hengkang ke Anfield di bursa transfer musim panas ini, dilansir BolaSport.com dari Express.
(Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung ICC 2018 di TVRI - Pemanasan Para Klub Raksasa)
Vida dikabarkan akan menandatangani kontrak berdurasi dua tahun bersama The Reds.
Sumber berita yang sama juga menyebutkan bahwa Liverpool harus mengeluarkan dana sebesar 25 juta euro atau setara 422 miliar rupiah untuk sang bek.
Kepindahan Vida ke Anfield sebelumnya telah tercium setelah presiden Besiktas, Fikret Orman, mengatakan bahwa memang ada tawaran dari beberapa klub untuk Vida.
"Ada banyak tawaran yang datang untuknya, namun kami belum tentu menjualnya. Meskipun demikian, jika dia ingin hengkang, kami akan melihat ke tawaran yang terbaik," ucap Orman.
(Baca juga: VIDEO - FIFA Rilis Gol Terbaik Piala Dunia 2018)
Sosok Lovren di Liverpool adalah faktor besar kepindahan Vida.
Sejauh ini Liverpool cukup aktif di bursa transfer dimana kubu Merseyside Merah telah berhasil memboyong empat pemain top, yakni Naby Keita (RB Leipzig), Fabinho (AS Monaco), Xherdan Shaqiri (Stoke City) dan Alisson Becker (AS Roma).
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | express.co.uk |
Komentar