Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

AC Milan Vs Manchester United - Setan Merah Sukses Raih Kemenangan setelah Lalui Adu Penalti Melelahkan

By Putra Rusdi Kurniawan - Kamis, 26 Juli 2018 | 12:33 WIB
Alexis Sanchez saat mencetak gol Manchester United ke gawang AC Milan dalam partai  International Champions Cup di Stadion StubHub Center, Carson, 25 Juli 2018.
ROBYN BECK/ AFP
Alexis Sanchez saat mencetak gol Manchester United ke gawang AC Milan dalam partai International Champions Cup di Stadion StubHub Center, Carson, 25 Juli 2018.

Manchester United sukses mengalahkan AC Milan pada ajang International Champions Cup lewat babak adu tendangan penalti dengan skor 9-8, Kamis (26/7/2018) di Stadion Rose Bowl, California, Amerika Serikat.

Dalam laga ini AC Millan di bawah asuhan Gennaro Gattuso nyaris menurunkan semua pemain terbaiknya.

Sedangkan Manchester United harus tampil dengan skuat seadanya setelah banyak pemain mereka harus absen karena mendapatkan libur usai Piala Dunia 2018.

Meskipun begitu The Red Devils justru mampu langsung tampil menekan.

Anak asuhan Jose Mourinho ini sudah unggul pada menit ke-12 lewat sepakan Alexis Sanchez memanfaatkan umpan Juan Mata.

(Baca Juga : 3 Peran yang Mungkin Akan Dimainkan Cristiano Ronaldo bersama Juventus)


Namun keunggulan Manchester United hanya bertahan tiga menit setelah Suso sukses menyamakan kedudukan pada menit ke-15.

Gol pemain asal Spanyol ini tercipta berkat kemampuan menawan Leonardo Bonucci dalam melepas umpan panjang.

Setelah kedudukan imbang 1-1 kedua kubu saling bertukar serangan.

Mampu menyamakan kedudukan membuat AC Milan tampil lebih percaya diri.

Rossoneri tercatat lebih menguasai penguasaan bola pada babak pertama.


Pemain AC Milan, Suso (kiri), merayakan golnya bersama Patrick Cutrone dalam laga International Champions Cup kontra Manchester United di StubHub Center, Carson, California, Amerika Serikat pada 26 Juli 2018.(VICTOR DECOLONGON/AFP)

Tapi ketatnya lini pertahanan Manchester United yang digawangi Eric Bailly membuat AC Milan kesulitan untuk mencetak gol tambahan.

Sementara Manchester United yang sangat bertumpu dengan Alexis Sanchez dan Juan Mata di lini depan mampu beberapa kali mengancam gawang Il Diavolo memanfaatkan serangan balik cepat.

Setan Merah bahkan nyaris unggul kembali pada menit ke-27 setelah pergerakan Alexis Sanchez mampu membuat Ander Herrara berdiri bebas dalam melepas tembakan.

Beruntung AC Milan memiliki Gianluigi Donnarumma yang mampu mementahkan peluang Ander Herrera.

Skor 1-1 pun bertahan hingga babak pertama berakhir.

(Baca Juga: Juventus Vs Bayern Muenchen - Tanpa Cristiano Ronaldo, Si Nyonya Tua Mampu Tumbangkan Juara Liga Jerman)

Nyaris sama seperti di babak pertama, pada awal babak kedua Manchester United langsung berusaha menekan AC Milan.

Peluang langsung lahir ketika tendangan akrobatik Alexis Sanchez pada menit ke-47 masih melebar tipis di sisi kanan gawang Gianluigi Donnarumma.

Pada babak kedua Manchester United hanya melakukan tiga kali pergantian pemain yaitu penjaga gawang Lee Grant digantikan dengan Joel Castro, Luke Shaw digantikan dengan Timothy Fosu-Mensah, serta Eric Juan Mata digantikan Ethan Hamilton.

Sementara AC Milan melakukan enam kali pergantian pemain.

Tak banyak mengubah susunan pemain membuat Setan Merah tampil lebih mengancam daripada AC Milan di babak kedua.


Penyerang Manchester United, Alexis Sanchez (kanan), merayakan golnya ke gawang AC Milan dalam laga International Champions Cup di StubHub Center, Carson, California, Amerika Serikat pada 26 Juli 2018.(ROBYN BECK/AFP)

Sepanjang laga Manchester United menciptakan 10 tendangan ke gawang berbanding AC Milan yang hanya melepas empat tendangan.

Namun penampilan apik Gianluigi Donnarumma dan Pepe Reina yang bergantian menjaga gawang Rossoneri membuat Manchester Unitd gagal meraih kemenangan di laga ini.

Setelah hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan skor tetap 1-1.

(Baca Juga: Saga Transfer Malcom dari Bordeaux ke Everton, AS Roma, hingga Barcelona Hanya dalam Sepekan!)

Hasil ini membuat laga harus dilanjutkan ke dalam babak adu penalti.

Pada babak adu penalti ini kedua tim harus menentukan laga hingga penendang ke-13.

Kegagalan Frank Kessie sebagai penendang ke-13 AC Milan mengantarkan Manchester United memenangi laga ini dengan skor 9-8.

SUSUNAN PEMAIN:

AC Milan: Gianluigi Donnarumma; Ignazio Abate, Matteo Musacchio, Leonardo Bonucci, Davide Calabria; Franck Kessie, Manuel Locatelli, Andrea Bartolacci; Suso, Patrick Cutrone, Hkan Calhanoglu.

Manchester United: Lee Grant; Matteo Darmian, Chris Smalling, Eric Bailly, Luke Shaw; Scott McTominay, Axel Tuanzebe, Andreas Pereira, Ander Herrera; Juan Mata, Alexis Sanchez.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Gol Ke-911 Cristiano Ronaldo Tak Cukup Jadi Penyelamat, Eks Real Madrid dan Barcelona Bikin Al Nassr Kalah Perdana

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X