Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Laga Pramusim adalah Ajang Utak-atik Formasi bagi Arsenal

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Sabtu, 28 Juli 2018 | 23:40 WIB
Mesut Oezil merayakan gol Arsenal ke gawang PSG pada pertandingan ICC 2018 di Singapura, 28 Juli 2018.
Roslan RAHMAN / AFP
Mesut Oezil merayakan gol Arsenal ke gawang PSG pada pertandingan ICC 2018 di Singapura, 28 Juli 2018.

 Pelatih Arsenal Unai Emery mengaku memanfaatkan laga pramusim sebagai wahana uji coba strategi pada timnya.

Pada waktu melawan Atletico Madrid di International Champions Cup 2018, Kamis (26/7/2018), pelatih Arsenal Unai Emery memasang formasi tiga bek tengah.

Adapun dalam laga kemenangan 5-1 atas Paris Saint-Germain, Sabtu (28/7/2018) Emery memasang formasi 4-2-3-1.

Selain itu pelatih 46 tahun itu memasang Mesut Oezil tidak pada posisi kesukaannya yakni gelandang serang.

Sebab, Unai Emery ingin untuk melihat strategi teroptimal dari potensi pemain yang dimiliki skuatnya.

(Baca Juga: Unai Emery Siap Jadikan Mesut Oezil Kapten Masa Depan Arsenal)


Pelatih Arsenal, Unai Emery, berbicara kepada media dalam sesi wawancara di sela latihan tim untuk persiapan laga International Champions Cup 2018 di Singapura, 25 Juli 2018.(ROSLAN RAHMAN / AFP)

"Kami ingin memberikan Oezil posisi terbaik di lapangan, sebab saya pikir ia bisa bermain di penyerang sayap kanan," ucap Unai Emery, seperti dilansir BolaSport.com dari laman London Evening Standard.

"Malam ini, kami memulai laga dengan memainkan Mohamed Elneny dan Matteo Guendouzi. Mereka kami biarkan mencari penempatan posisi terbaik seperti halnya Mesut Oezil dan Henrikh Mkhitaryan," ucapnya.

Di sisi lain, sejak Chelsea menjuarai Liga Inggris dengan formasi tiga bek dalam skema 3-4-3 dua musim silam, beberapa tim Premier League mencoba untuk menerapkan strategi serupa tak terkecuali Arsenal.

Menurut WhoScored, musim lalu di bawah komando Arsene Wenger, Arsenal memainkan formasi 3-4-2-1 sebanyak 20 laga di Liga Inggris.

Sementara 4-3-3 sembilan kali, dan 4-1-4-1 sekali. Adapun formasi default 4-2-3-1 yang mereka pergunakan dalam beberapa terakhir digunakan delapan kali.

(Baca Juga: Ambisi Besar Liverpool Menangi Gelar Bergengsi Musim Depan)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : whoscored.com, standard.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Habis Angkat Timnas Indonesia dari Juru Kunci, Jay Idzes Jadi Wajah Perjuangan Venezia Keluar dari Dasar Klasemen Liga Italia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Osasuna
14
22
6
Girona
14
21
7
Mallorca
14
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X