Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

3 Ungkapan Ini Cocok untuk Insiden Leicester City yang Gagal Dapatkan Adrien Silva Karena Telat 14 Detik

By Bagaskara Setyana Adhie Perkasa - Rabu, 6 September 2017 | 21:44 WIB
Gelandang timnas Portugal, Adrien Silva, merayakan gol dia ke gawang Meksiko dalam laga Piala Konfederasi di Spartak Stadium, Moskow, 2 Juli 2017.
YURI KADOBNOV / AFP
Gelandang timnas Portugal, Adrien Silva, merayakan gol dia ke gawang Meksiko dalam laga Piala Konfederasi di Spartak Stadium, Moskow, 2 Juli 2017.

 Leicester City gagal mendapatkan Adrien Silva yang sudah mencapai kesepakatan karena terlambat selama 14 detik setelah bursa transfer musim panas 2017 ditutup.

FIFA membuktikan ketegasannya lewat kasus yang dialami oleh Leicester City tersebut.

Seperti dikutip BolaSport.com dari BBC, Rabu (6/9/2017), FIFA menyatakan Silva gagal bergabung dengan Leicester City.

(Baca Juga: Pemain Ini Gagal Gabung Leicester City karena Telat 14 Detik)

Tim BolaSport.com memberikan ungkapan terhadap kasus yang sedang dihadapi Leicester City.

Berikut ungkapan-ungkapannya:

1. Waktu adalah Uang


Gelandang Sporting Lisbon, Adrien Silva.(TWITTER.COM/DEADLINEDAYLIVE)

Ada pepatah mengatakan "Waktu adalah uang", ungkapan tersebut cocok dengan Leicester City.

Betapa tidak, Leicester City berpotensi kesulitan di Liga Inggris karena mereka gagal mendapatkan gelandang hanya karena terlambat 14 detik.

Posisi gelandang utama yang mereka miliki saat ini harus kosong karena gelandang andalan mereka, Danny Drinkwater hengkang ke Chelsea.

2. Sudah Jatuh Tertimpa Tangga


Gelandang Leicester City, Danny Drinkwater, memenangi duel udara kontra pemain Chelsea, Nemanja Matic, pada laga Liga Inggris di Stadion King Power pada 14 Januari 2017.(ADRIAN DENNIS/AFP)

Sudah jatuh tertimpa tangga, ungkapan tersebut menunjukan kondisi mereka yang sudah terlanjur menjual Danny Drinkwater.

Sudah jatuh karena menjual Danny Drinkwater, harus tertimpa tangga karena Adrien Silva gagal bergabung di detik-detik akhir.

Padahal di tengah-tengah bursa transfer musim panas 2017 Leicester menyatakan bahwa mereka tidak akan menjual Drinkwater.

Namun akhirnya The Foxes berani menjual gelandang andalan mereka tentunya karena sudah yakin akan mendapatkan sang pengganti yakni Adrien Silva.

Meskipun mereka juga baru mendapat gelandang baru yakni Vicente Iborra dari Sevilla, gelandang tersebut tipikal permainannya lebih mirip dengan Wilfred Ndidi daripada Drinkwater.

3. Nasi Telah Menjadi Bubur


danny drinkwater resmi jadi pemain Chelsea(website resmi Chelsea)

Namun Nasi telah menjadi bubur, Leicester sudah terlanjur menjual Drinkwater, sementara itu Adrien Silva belum diperbolehkan memperkuat Leicester hingga bursa transfer Januari 2018.

Mereka sudah tidak bisa berbuat apa-apa hingga Liga Inggris jeda tengah musim Januari 2018 nanti.

Meskipun begitu, kabarnya saat ini Leicester City sedang mencoba melakukan banding atas kasus tersebut.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagaskara Setyana Adhie Perkasa
Sumber : bbc.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Usai Naturalisasi Penyerang Brasil, Vietnam Yakin Bisa Hajar Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Brighton
13
23
3
Man City
12
23
4
Chelsea
12
22
5
Arsenal
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Mallorca
15
24
6
Athletic Club
14
23
7
Osasuna
14
22
8
Girona
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X