Nama pemain Manchester United, Marcus Rashford kini sedang melambung usai tampil ciamik bersama tim nasional Inggris.
Sempat lakukan kesalahan di babak pertama, Marcus Rashford menjadi bintang kemenangan 2-1 Inggris atas Slovakia (5/9/2017).
Dilansir BolaSport.com dari ESPN, tim muda Manchester United sedang menjadi sorotan.
Meski pemain muda Manchester United yang tampil di tim utama mampu bermain baik, kondisi akademi MU dianggap mengalami penurunan.
Sementara itu akademi Manchester City dianggap lebih superior.
Tum Manchester United u-15 bahkan dikalahkan 9-0 dua musim berturut-turut.
Tim muda Manchester United memang masih memegang rekor juara FA Youth Cup sebanyak 10 kali.
Namun tim muda Setan Merah hanya mampu sekali mencapai final dalam 10 tahun terakhir.
Tim muda The Citizen mampu tampil di final dalam 3 tahun terakhir.
Namun selalu kalah dari tim muda Chelsea dalam 3 kesempatan.
Manchester City justru menjual salah satu talenta terbaiknya,Jadon Sancho berbeda dengan Manchester United.
MU justru memiliki 3 pemain asli binaan mereka di tim utama.
Jesse Lingard, Marcus Rashford, dan Paul Pogba menjadi 3 pemain asli didikan MU di tim utama.
Manchester City mungkin saat ini memiliki tim muda yang lebih tangguh.
Namun Manchester United memiliki keunggulan karena mampu membuat pemain muda tampil di tim utama.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | .espn.co.uk |
Komentar