Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sebelum Derbi Manchester, Paul Pogba Disemprot Legenda

By Kautsar Restu Yuda - Minggu, 8 April 2018 | 00:17 WIB
  Gelandang Manchester United, Paul Pogba, melakukan protes kepada wasit Neil Swarbrick dalam partai Liga Inggris di Old Trafford, Manchester, 25 November 2017.
OLI SCARFF / AFP
Gelandang Manchester United, Paul Pogba, melakukan protes kepada wasit Neil Swarbrick dalam partai Liga Inggris di Old Trafford, Manchester, 25 November 2017.

Eks kapten Manchester United, Gary Neville, menyebut tindakan Paul Pogba sebelum laga derbi Manchester sebagai perilaku yang konyol.

Manchester City dan Manchester United bertarung dalam derbi Manchester di Etihad Stadium, Manchester, Sabtu (7/4/2018) malam WIB.

Beberapa saat sebelum laga, Gary Neville mengkritik tindakan Paul Pogba yang mengecat rambutnya dengan warna biru muda, warna kebesaran Manchester City.

Mengingat krusialnya laga tersebut, Gary Neville menilai hal tersebut merupakan tindakan konyol.

(Baca Juga: VIDEO-Kocak! Ketika Striker PSG Kerasukan Fernando Torres)

"Saya selalu berpikir jika Anda bijak, Anda tidak akan menarik perhatian ketika segala sesuatu tidak berjalan sesuai keinginan Anda. Pogba tidak berpikir seperti itu," kata Neville kesal, dicuplik BolaSport.com dari Sky Sports.

"Datang ke sini dengan rambut biru hari ini, (jika) menang, tidak apa-apa, (jika) kalah, itu akan dibicarakan selamanya oleh penggemar Man City dan Man United. Ini tidakan konyol," ucapnya.

Komentar Neville cukup masuk akal, karena krusialnya laga tersebut.

Selain bertajuk derbi, laga ini bisa menjadi partai penentu juara Liga Inggris 2017-2018.

The Citizens bisa mengunci gelar juara Liga Inggris 2017-2018 jika mengalahkan sang rival sekota.

Saat ini, tim berjulukan pasukan arahan Pep Guardiola telah mengemas 84 poin di puncak klasemen Liga Inggris.

(Baca Juga: 4 Bintang Barcelona Ini Bakal Halangi Kedatangan Antoine Griezmann)

Sementara itu, Manchester United berada di urutan kedua dengan raihan 68 poin.

Di tujuh partai tersisa musim ini, poin maksimal yang bisa didapat Man United 89 poin.

Jika kalah dari Man City, berarti Man United maksimal hanya bisa menuai 86 poin.

Sebaliknya, tambahan tiga poin akan membuat Kevin De Bruyne dkk akan mengemas 87 poin dan tidak lagi mungkin dilewati tim lain di puncak klasemen.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Kautsar Restu Yuda
Sumber : SkySports.com
REKOMENDASI HARI INI

Dibatalkan, Turnamen Bulu Tangkis yang Ramah Wakil Indonesia Absen dari BWF World Tour Tahun Depan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Brighton
13
23
3
Man City
12
23
4
Chelsea
12
22
5
Arsenal
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Mallorca
15
24
6
Athletic Club
14
23
7
Osasuna
14
22
8
Girona
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X