AS Roma dengan mantap mempermalukan AC Milan 2-0 dalam laga pekan ketujuh Liga Italia di Stadion San Siro, Milan, Minggu (1/10/2017).
Gol AS Roma dicetak oleh Edin Dzeko (menit ke-72) dan Alessandro Florenzi (77').
Bagi Florenzi, gol ke gawang AC Milan adalah lesakan perdananya pada musim 2017-2018.
Seperti dikutip BolaSport.com dari Opta Paolo, wakil kapten Roma ini bahkan telah puasa gol selama 546 hari di Serie A.
Florenzi terakhir kali mengemas gol di Liga Italia pada 3 April 2016.
Kala itu, gol dia membantu I Giallorossi, julukan Roma, menang 4-1 atas Lazio di Stadion Olimpico.
Ternyata, Florenzi memang identik dengan gol penting.
GOOOOAAAALLLL!!! #Florenzi puts #Milan 2-0 down. #MilanRoma pic.twitter.com/LmDo35s3zg
— Lega Serie A (@SerieAchannel) October 1, 2017
Setiap dia membukukan gol di Liga Italia, Roma tak terkalahkan selama lima tahun!
Terakhir kali Florenzi mengukir gol dan Roma takluk di Liga Italia terjadi pada 16 September 2012.
Saat itu, Florenzi menciptakan gol via sundulan pada menit ke-6 untuk membawa I Giallorossi memimpin 1-0.
(Baca Juga: Mengharukan, Alasan Eksekutor Penalti Arsenal Berubah Mendadak pada Menit Ke-49!)
Namun, pesepak bola kelahiran Roma, Italia, 26 tahun silam ini, tak mampu membikin timnya mempertahankan keunggulan.
Akhirnya, Roma menelan kekalahan 2-3 di hadapan pendukungnya sendiri.
Setelah itu, Florenzi menceploskan 20 gol di Serie A yang membantu Roma menorehkan 16 kemenangan dan empat hasil imbang!
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | transfermarkt.com, twitter.com/OptaPaolo |
Komentar