Liga Italia musim 2017-2018 telah menyelesaikan pertandingan pekan ke 4.
Tim-tim seperti Juventus, Inter Milan, Napoli, AC Milan, dan AS Roma kembali memetik kemenangan.
Dilansir BolaSport.com dari Football-Italia, Legenda Inter Milan, Ivan Cordoba, memberikan komentar terkait persaingan di Liga Italia.
"Klasemen sementara menunjukkan Juventus, Napoli, dan Inter Milan memiliki sesuatu yang berbeda dari tim lain," ujar Ivan Cordoba.
"Inter harus mampu berkembang, mereka harus mampu menyediakan bola lebih baik untuk penyerang," ujar Ivan Cordoba menambahkan.
Mantan pesepak bola asal Kolombia itu mengatakan Inter harus serius menargetkan gelar juara.
Ivan Cordoba viert vandaag zijn 41e verjaardag. Van harte gefeliciteerd! De verdediger speelde maar liefst 455 wedstrijden bij Inter. pic.twitter.com/z3CV6eYTiK
— Interisti Olanda (@intermilano_nl) August 11, 2017
Ketiga tim teratas Liga Italia saat ini menjadi kandidat terkuat juara.
Inter baru saja mendapatkan hasil positif di Liga Italia.
Inter meraih kemenangan 2-0 saat bertandang ke kandang Crotone (16/9/2017).
Inter Milan sementara berada di posisi 3 klasemen Liga Italia dengan 12 poin.
Poin Inter sama seperti Napoli dan Juventus yang sama-sama meraih 4 kemenangan di Liga Italia.
Namun, Napoli yang sementara berada di posisi pertama, unggul selisih gol dari Juventus dan Inter Milan.
Editor | : | Weshley Hutagalung |
Sumber | : | football-italia.net |
Komentar