Arkadiusz Milik menderita cedera lutut saat Napoli mengalahkan SPAL 2013 dengan skor 3-2 pada partai lanjutan Liga Italia, Sabtu (23/9/2017).
Sebelumnya, striker asal Polandia itu pernah menderita cedera yang sama pada Oktober 2016.
Tahun lalu, Arkadiusz Milik mengalami masalah anterior cruciate ligament (ACL) di bagian lutut.
Untuk cedera terbaru, Napoli menyatakan bahwa Milik kemungkinan menjalani operasi dan absen antara empat hingga enam bulan.
Kondisi yang menerpa penyerang andalannya itu memaksa Napoli untuk memutar otak mencari pengganti.
Maklum, selain Milik, Napoli cuma memiliki satu striker murni dalam diri Dries Mertens.
Bakal menjadi risiko apabila mengandalkan Mertens seorang sepanjang musim.
Inilah 5 pemain top yang bisa didapatkan Napoli secara gratis sebagai pengganti Arkadiusz Milik:
1. Alberto Gilardino
Alberto Gilardino menjadi kandidat terkuat pengganti Arkadiusz Milik di Napoli.
Selain karena memiliki tipe permainan yang hampir sama, Gilardino juga mempunyai reputasi sebagai striker top di Liga Italia.
Semasa bermain di AC Milan, Gilardino mencetak 44 gol dari 132 pertandingan.
Pemain berusia 35 tahun itu tengah berstatus tanpa klub sehingga Napoli bisa menggaetnya secara gratis.
Eks striker timnas Italia tersebut dinilai memiliki pengalaman serta kualitas yang dapat membantu Napoli meraih kesuksesan.
2. Antonio Cassano
Antonio Cassano masih bimbang menentukan masa depan kariernya.
Belakangan Cassano memutuskan untuk pensiun ketimbang bermain untuk Hellas Verona.
Namun, jika Napoli berniat merayu, eks penyerang timnas Italia itu kemungkinan akan bersedia main kembali mengingat usianya yang baru 35 tahun.
Cassano pun menjadi salah satu dari sekian banyak pemain top yang berstatus bebas transfer atau tak terikat kontrak dengan klub manapun.
Eks penyerang Manchester City, Lazio, dan Atalanta ini masih bermain untuk tim divisi dua Liga Italia, Pro Vercelli, pada 2016-2017.
Akhir musim, Rolando Bianchi diputus kontrak oleh manajemen klub.
Pemain berusia 34 tahun itu pun belum mengeluarkan pernyataan bahwa dirinya akan pensiun sebagai pemain sepak bola.
Kesempatan itu bisa dimanfaatkan oleh Napoli untuk menggaet Bianchi secara cuma-cuma.
4. Claudio Pizarro
Claudio Pizarro juga masuk dalam bursa calon pengganti Milik di Napoli.
Eks pemain Bayern Muenchen dan Chelsea itu belum mempunyai klub hingga saat ini.
Meski telah berusia 38 tahun, Pizarro dipertimbangkan untuk menjadi penyerang Napoli.
Eks striker timnas Peru itu bisa menularkan pengalaman kepada pemain depan lainnya seperti Dries Mertens, Lorenzo Insigne, dan Jose Callejon.
5. Marouane Chamakh
Pemain asal Maroko itu bermain untuk Cardiff City di divisi dua Liga Inggris pada 2016-2017.
Marouane Chamakh dan Cardiff tak memperpanjang kerja sama yang mengakibatkan sang pemain masuk dalam daftar pemain bebas transfer.
Usia Chamakh yang masih 33 menjadi nilai lebih di antara kandidat lain karena masih relatif bugar.
Editor | : | Anju Christian Silaban |
Sumber | : | transfermarkt.com, corrieredellosport.it |
Komentar