Kota Napoli adalah ibu kota Region Campania, Italia Selatan.
Pada Minggu (17/9/2017), kota terbesar di kawasan tersebut akan menjadi tuan rumah laga derbi Campania yang sudah tidak terjadi di Serie A, kasta pertama Liga Italia, dalam 30 tahun terakhir!
Derbi Campania biasanya ditujukan buat pertemuan antara US Avellino, SSC Napoli, dan US Salernitana karena tiga tim itu merupakan tim terbesar di kawasan tersebut.
Terakhir kali derbi Campania muncul di Serie A adalah di musim 1987-1988, saat Napoli berhadapan dengan Avellino.
Sejak saat itu, tak ada lagi derbi Campania di Serie A.
Ketiga tim tersebut lebih sering bersama di kasta bawah.
(Baca juga: Timnas Indonesia dan 3 Kartu Merah Tak Penting dalam Laga Penting Sepanjang 2017)
Bahkan pada 2000-an ketika Napoli mulai kembali menjadi penghuni Serie A, Avellino dan Salernitana tak kunjung naik kelas.
Cerita derbi Campania akan menjalani pembaruan musim ini.
Hal tersebut terjadi setelah Benevento Calcio secara luar biasa meraih promosi.
Editor | : | Anju Christian Silaban |
Sumber | : | Tabloid BOLA |
Komentar