Eks gelandang Chelsea dan Bayer Leverkusen, Michael Ballack mengkritik transfer Ousmane Dembele ke FC Barcelona. Pengganti Neymar itu dinilai oleh Ballack sebagai pemberontak.
Legenda timnas Jerman Michael Ballack menyebut Ousmane Dembele terlalu banyak meminta ke mantan klubnya, Borussia Dortmund.
Dembele bergabung ke FC Barcelona dengan banderol 97 juta poundsterling.
Nilai transfer tersebut membuat Dembele menjadi pemain termahal kedua di bawah transfer Neymar ke Paris Saint-Germain.
Ballack menyebut pemain-pemain sekarang lebih punya kekuatan dan keberanian untuk melawan keputusan klub.
"Dembele menuntut terlalu banyak pada Dortmund, ia seharusnya menghormati pihak klub," kata Ballack seperti dilansir BolaSport.com dari Squawka.
Dembele berpeluang melakoni debut saat Barcelona menjamu Espanyol, Sabtu (9/9/2017).
(Baca Juga: Tak Hanya di SEA Games 2017, Skandal Pengaturan Skor di Liga-liga Top Eropa Bahkan Gunakan Jaringan Internasional)
Kehadiran Dembele ke Barcelona diliputi beban yang besar karena harus menggantikan pemain bintang sekelas Neymar.
Musim lalu, Dembele mengkreasi 63 peluang bersama Dortmund dengan 57 persen sukses melewati lawan.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | Squawka.com |
Komentar