Putra legenda timnas Belanda Patrick Kluivert, Shane, mencetak gol pada laga debutnya bersama Barcelona.
Bocah berusia 9 tahun tersebut baru saja pindah dari Paris Saint-Germain ke Barcelona, karena sang ayah tak lagi bekerja untuk klub asal kota Paris tersebut.
Gol tersebut Shane persembahkan untuk sang ayah yang hadir pada laga tersebut.
Shane memiliki masa depan yang menjanjikan dalam permainan sepak bola.
(BACA JUGA: Spanyol Vs Italia - Sang Wasit Tak Lagi Jadi Momok bagi La Furia Roja)
Bocah yang tergabung dengan Barcelona U-10 tersebut adalah bagian dari keluarga sepak bola yang sangat berbakat.
Sebagai bukti sang kakak, Justin, telah masuk ke tim utama Ajax Amsterdam.
Melihat hal tersebut jenama produk olahraga Nike tidak melewatkan kesempatan untuk mengamankan tandatangan sang bocah lebih awal.
(BACA JUGA: Terungkap! Ini Alasan Kylian Mbappe Lebih Memilih PSG daripada Real Madrid)
Pada laga debut untuk Los Cules itu Shane mencetak gol kemudian berlari dan menghampiri sang ayah yang menyaksikan dari pinggir lapangan.
Proses terjadinya gol tampak spektakuler.
Shane yang menerima umpan dari rekannya dengan posisi membelakangi gawang.
(BACA JUGA: Setelah Neymar dan Mbappe, PSG Incar Pahlawan Timnas Prancis di Piala Dunia 1998)
Setelah sekali sentuhan untuk mengontrol bola, Shane melakukan tendangan sambil memutar.
Bola hasil tendangan putra mantan penyerang Barcelona itu, melengkung dan menghujam gawang lawan.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | marca.com, youtube.com/marcainenglish |
Komentar