Paul Pogba memainkan peran yang vital saat Prancis mengalahkan Uruguay 2-0 pada babak semifinal Piala Dunia 2018 di Stadion Nizhny Novgorod, Jumat (6/7/2018) pukul 21.00 WIB.
Dua gol yang dicetak oleh Raphael Varane (menit ke-40) serta Antoine Griezmann (61') mengantarkan Prancis melaju ke babak semifinal Piala Dunia 2018.
Salah satu pemain Les Bleus yang tampil menonjol adalah Paul Pogba.
Pemain Manchester United ini menjadi kunci bagi Prancis yang sukses mengusai lini tengah pada laga kontra Uruguay.
Menurut data dari Opta, sepanjang laga kontra Uruguay, Paul Pogba memenangi 14 duel.
(Baca Juga: Kalah dari Brasil, Meksiko Justru Ciptakan Rekor)
Jumlah ini membuatnya menyamai torehan Bixente Lizarazu sebagai pemain Prancis yang memenangi duel terbanyak pada laga fase gugur Piala Dunia.
Dominasi Paul Pogba saat berduel di lini tengah membuat para pemain Uruguay tak leluasa untuk membangun peluang.
Selain tampil apik saat menjalankan fungsi bertahan, Paul Pogba juga bagus sebagai pembagi bola di lini tengah The Blues.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | twitter.com/Optajoe |
Komentar