Inggris melaju ke babak semifinal Piala Dunia usai menang 2-0 atas Swedia pada pertandingan perempat final di Samara Arena, Rusia, Sabtu (7/7/2018).
Tim asuhan Gareth Southgate menang via gol-gol Harry Maguire (30') dan Dele Alli (59').
Kalau melihat catatan Inggris di Piala Dunia, kemenangan ini tidak mengherankan.
(Baca Juga: Kazan Arena, Kuburan bagi Tiga Mantan Juara Piala Dunia)
Tim berjulukan The Three Lions tersebut andal dalam mempertahankan keunggulan mereka pada babak pertama.
Catatan dari Opta yang BolaSport.com kutip menunjukkan bahwa Inggris 22 kali unggul pada babak pertama di Piala Dunia.
1 - England have lost just one of their 22 World Cup games in which they have been leading at half-time before today (W17 D4), with that sole defeat being the 1970 quarter-final against West Germany. Resolute. #ENG #SWEENG #WorldCup
— OptaJoe (@OptaJoe) July 7, 2018
Sebanyak 17 dari 22 pertandingan tersebut berakhir dengan kemenangan Inggris, sementara 4 lagi berakhir seri.
Satu-satunya momen ketika Inggris unggul pada babak pertama tetapi lalu kalah terjadi pada 1970.
Ketika itu Inggris bertemu Jerman Barat pada perempat final. Inggris unggul 1-0 pada babak pertama, tetapi lalu kalah 2-3 dari lawan mereka tersebut.
Inggris akan bertemu dengan pemenang antara Kroasia dan Rusia pada laga semifinal di Stadion Luzhniki, Moskow, 11 Juli 2018.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | twitter.com/Optajoe |
Komentar