Andai empat tim semifinalis Piala Dunia 2018 ditandingkan berdasarkan sedikitnya jumlah pelanggaran yang mereka buat, timnas Inggris akan keluar sebagai juaranya.
Piala Dunia 2018 tinggal menyisakan empat tim yang akan berlaga pada dua partai semifinal.
Timnas Prancis akan ditantang Belgia sedangkan Kroasia akan berjumpa Inggris.
Dari empat negara ini, timnas Inggris jadi tim yang paling sedikit melakukan pelanggaran sepanjang gelaran Piala Dunia 2018.
(Baca juga: Arsenal Pantas Bahagia Dapatkan Si Ahli Tekel Liga Italia)
Tercatat, Inggris hanya melakukan 53 kali pelanggaran dalam 5 laga, atau rata-rata 10 pelanggaran per pertandingan.
Jumlah ini jauh lebih sedikit daripada ketiga tim lain.
Kroasia jadi yang paling kotor dengan 78 kali pelanggaran, disusul Prancis dengan 73 kali, dan Belgia dengan 72 kali.
Kroasia jadi tim yang paling banyak mengoleksi kartu kuning di Piala Dunia 2018, yaitu 12 buah.
Prancis mendapat delapan kartu kuning, Belgia tujuh kali, dan Inggris jadi tim tersuci dengan hanya lima koleksi kartu kuning dari wasit.
(Baca juga: Siapa Sih yang Tak Ingin Menguangkan Lionel Messi?)
Meski jadi tim yang paling kotor, Kroasia juga jadi tim yang paling sering dikotori oleh lawan.
Dalam lima laga, para pemain Kroasia sudah 80 kali dilanggar oleh lawan.
Pada periode yang sama, Prancis dilanggar lawan 75 kali, Inggris 69 kali, dan Belgia 64 kali.
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | Fifa.com |
Komentar