Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Diminati Juventus, Ini Kata Bintang Rusia di Laga Pembuka Piala Dunia 2018

By Wisnu Nova Wistowo - Jumat, 15 Juni 2018 | 08:01 WIB
Gelandang Rusia, Aleksandr Golovin, (kiri) dan gelandang Arab Saudi, Abdullah Otayf, berebut untuk mendapatkan bola pada laga pembuka Piala Dunia 2018 antara Rusia dan Arab Saudi di Stadion Luzhniki, Moskow, Kamis (14/6/2018)
MLADEN ANTONOV/AFP
Gelandang Rusia, Aleksandr Golovin, (kiri) dan gelandang Arab Saudi, Abdullah Otayf, berebut untuk mendapatkan bola pada laga pembuka Piala Dunia 2018 antara Rusia dan Arab Saudi di Stadion Luzhniki, Moskow, Kamis (14/6/2018)

Pemain bintang timnas Rusia dan CSKA Moskva, Aleksandr Golovin, merasa terhormat sekaligus senang dengan adanya ketertarikan dari klub juara Liga Italia, Juventus, pada bursa transfer musim panas 2018.

Golovin berhasil mencuri perhatian dengan bermain impresif di laga pembuka Piala Dunia 2018 saat Rusia menang telak 5-0 atas Arab Saudi.

Aleksandr Golovin bahkan bisa membuat catatan satu gol dan dua assist pada partai yang berlangsung di Stadion Luzhniki, Kamis (14/6/2018) malam WIB.

Performa mengilap itu sontak meningkatkan spekulasi yang sebelumnya memang telah mengaitkan gelandang berusia 22 tahun itu dengan Juventus.


Akan tetapi, bintang CSKA Moskva itu ternyata belum mau memikirkan rencana pindah ke klub lain.

"Saat ini saya ingin fokus ke timnas Rusia dan Piala Dunia," ucap Golovin seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sport Italia.

"Saya merasa terhormat dan senang dengan ketertarikan dari Juventus. Namun, saya ingin menjalani Piala Dunia yang hebat," kata dia.

(Baca Juga: 5 Kandidat Pemain Muda Terbaik Piala Dunia 2018)

Juventus bukan satu-satunya klub elite Eropa yang diyakini memiliki minat menggaet Aleksandr Golovin.

AC Milan dan Arsenal sebelumnya juga telah disebut-sebut berhasrat mendapatkan tanda tangannya.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : sport.sky.it
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions - Lawan Tinggal 10 Orang, AC Milan Menang dengan Skor Ketat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136