Slogan masyhur timnas Inggris pada Piala Dunia, It's coming home, tertulis di langit Kota London yang dipersembahkan pesawat Angkatan Udara Inggris yang sedang melakukan parade.
Pasukan Gareth Southgate akan menghadapi timnas Kroasia, Kamis (12/7/2018) dini hari WIB, untuk meraih satu tiket ke final Piala Dunia 2018.
Fan Inggris percaya bahwa olahraga sepak bola berasal dari Tanah Air mereka.
(Baca juga: Pelatih dan 12 Pesepak Bola Remaja Korban Insiden Goa di Thailand Dilarang Pergi ke Rusia)
Karena itu, mereka mempunyai suatu slogan yang berbunyi, 'it's coming home', atau bisa diartikan 'Itu (sepak bola) pulang ke rumah.'
(Baca juga: Ketika Timnas Inggris Baru Sampai Semifinal Piala Dunia 2018, Three Lions Sudah Nomor Satu)
Mereka ingin mengulangi prestasi emas Inggris pada 1966, ketika The Three Lions berhasil menjuarai Piala Dunia saat menjadi tuan rumah.
Sampai lebih dari setengah abad, Inggris belum mampu mengulang prestasi tertinggi di dunia sepak bola itu.
(Baca juga: Main di Hang Jebat, Andik Vermansah Cs Gigit Jari dan Tren Tiga Kemenangan Terhenti)
Seen during the Flypast today... is it a sign? #RAF100 @RAFNewssport @Fujitsu_Defence @3SDL @NATS pic.twitter.com/odxnunI0GT
— RAF Cricket (@rafcricket) July 10, 2018
This was the nuts!! #ItsComingHome #WorldCup #England #RAF100 pic.twitter.com/0awPszZmtK
— Billy Cove (@CoveBilly) July 10, 2018
'It's coming home' kini menjadi demam bagi seluruh penduduk Inggris.
(Baca juga: Liga Thailand 2019 Makin Ramah untuk Pemain Negara ASEAN, Kans Pesepak Bola asal Indonesia Makin Terbuka)
Mereka terus meneriakkannya untuk menyambut laga lawan Kroasia.
Demam 'It's coming home' juga membuat The Royal Air Force (RAF) atau Angkatan Udara Kerajaan Inggris ingin ikut ambil bagian.
Tanda kesuksesan Inggris itu adalah berupa parade udara di langit Kota London.
Pesawat-pesawat yang ikut dalam parade tersebut membentuk susunan huruf yang berbunyi,'It's coming home.'
(Baca juga: Didier Deschamps Tak Pernah Ungkit-ungkit Kesuksesan Masa Lalu)
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | twitter.com |
Komentar