Skuat Argentina terlihat menyesal dan sedih usai Manuel Lanzini mengalami cedera otot ligamen lutut, yang membuatnya dicoret dari skuat Piala Dunia 2018.
Pada Jumat (8/6/2018) pagi, Argentina mengkonfirmasi cedera otot ligamen lutut yang dialami salah satu gelandang mereka, Manuel Lanzini.
"Manuel Lanzini mengalami cedera pada sesi latihan pagi ini (Jumat, 8 Juni 2018). Otot ligamen lutut kanan Lanzini putus dan harus mendapat perawatan," tulis akun Twitter Argentina.
Akibat cedera tersebut, Lanzini terpaksa dicoret dari skuat Argentina dan batal tampil di gelaran Piala Dunia 2018.
Tentu saja, kabar ini membuat seluruh skuat Argentina bersedih.
(Baca juga: Piala Dunia 2018 - Jadwal Timnas Jerman di Fase Grup)
Dalam video yang ditemukan BolaSport.com dari twitter, tampak kapten tim, Lionel Messi termenung di dalam bus yang mengangkut skuat tim Tango tersebut.
Lanzini Injured
Messi : why always me pic.twitter.com/V649JTniNK
— (@95_Zubyda) 8 June 2018
This is how Messi and the Argentinean team reacted to the injury of Lanzini today pic.twitter.com/ae95RIxaQx
— The Touch FCB (@TheTouch_FCB) 8 June 2018
Para pemain Argentina lain pun menunjukkan reaksi serupa. Mereka terlihat menutupi wajah sambil menunduk.
Sebelum dicoret dari skuat Piala Dunia 2018, Lanzini bakal menjalani Piala Dunia pertamanya sebagai pemain timnas Argentina.
Sejauh ini, pemain West ham ini baru mengemas 4 caps bagi timnas senior Argentina.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | twitter.com |
Komentar