Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Paul Pogba Rela Bermain bersama N'Golo Kante Supaya Bisa Menjuarai Piala Dunia

By Tomy Kartika Putra - Jumat, 13 Juli 2018 | 15:30 WIB
Kiper timnas Prancis, Hugo Lloris (tengah), menghalau bola di antara Marouane Fellaini (kiri) dan Paul Pogba dalam partai semifinal Piala Dunia 2018 antara Prancis vs Belgia di Saint Petersburg Stadium, 10 Juli 2018.
ADRIAN DENNIS / AFP
Kiper timnas Prancis, Hugo Lloris (tengah), menghalau bola di antara Marouane Fellaini (kiri) dan Paul Pogba dalam partai semifinal Piala Dunia 2018 antara Prancis vs Belgia di Saint Petersburg Stadium, 10 Juli 2018.

Gelandang Prancis, Paul Pogba, mengatakan bahwa dirinya rela berkorban menjadi pemain yang lebih banyak bertahan dengan tujuan Prancis bisa menjuarai Piala Dunia.

Prancis akan menghadapi Kroasia di partai puncak Piala Dunia 2018.

Kedua tim akan bertemu di Stadion Luzhniki, Moskva, pada Minggu (15/7/2018) pukul 22.00.

(Baca juga: Wakil Perdana Menteri Rusia Berharap Jumlah Pelancong Meningkat Seusai Piala Dunia 2018)

Menjelang pertandingan tersebut, Paul Pogba rela berkorban untuk tidak bermain dengan peran yang lebih cenderung menyerang.

"Saya ingin memenangkan Piala Dunia ini dan saya mau tak mau harus berkorban," ucap Pogba seperti dilansir BolaSport.com dari First Post.

"Bermain bertahan bukanlah titik terkuat saya, saya bukanlah N'Golo (Kante), namun saya senang untuk melakukan itu, saya telah berkembang menjadi lebih dewasa," tuturnya lagi.


Eden Hazard (tengah) berusaha melewati Benjamin Pavard (kiri) dan Paul Pogba dalam partai semifinal Piala Dunia 2018 antara Prancis vs Belgia di Saint Petersburg Stadium, 10 Juli 2018.(PAUL ELLIS / AFP)

(Baca juga: Apakah Transfer Cristiano Ronaldo ke Juventus Bakal Melanggar Aturan FFP?)

Empat bek Prancis dan kiper Hugo Lloris panen pujian setelah mencetak clean sheet di empat laga Piala Dunia sejauh ini, termasuk di kemenangan 1-0 atas Belgia pada semifinal.

Namun, kekokohan tembok Prancis tersebut tidak lepas dari peran Kante dan Pogba yang bertindak sebagai gelandang bertahan.

Pogba lantas mengatakan bahwa dirinya ingin mengulang kesuksesan Prancis di tahun 1998 ketika berhasil menjadi juara dunia.

"Saya masih belum punya bintang. Bintang ini cuma terpampang di seragam, namun saya belum pernah memenangkannya," ujar Pogba menambahkan.

"Saya tahu rasanya kalah di final. Ini sungguh tidak enak, sangat pahit... kami ingin mengakhirinya dengan baik, mengakhirinya dengan senyuman," ucapnya menegaskan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Kautsar Restu Yuda
Sumber : firstpost.com
REKOMENDASI HARI INI

Pemain Persib yang Dipanggil Shin Tae-yong untuk ASEAN Cup 2024 Sumringah Kalahkan Borneo FC

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X