Belgia menuntaskan Piala Dunia 2018 dengan status tim peringkat ketiga.
De Rode Duivels, demikian julukan Belgia, membawa pulang medali perunggu dari Rusia seusai mengalahkan Inggris 2-0 dalam laga perebutan tempat ketiga di Stadion Saint-Petersburg, Sabtu (14/7/2018).
Kemenangan skuat asuhan Roberto Martinez terjadi berkat gol Thomas Meunier dan Eden Hazard.
(Baca juga: Pelatih Kroasia: Kalau Tuhan Mau Kami Jadi Juara Piala Dunia, Maka Terjadilah)
Vincent Kompany dkk tak perlu menunggu lama untuk membuka keunggulan.
Saat laga baru berumur empat menit, mereka mendapatkan gol pertama lewat sontekan Thomas Meunier yang menyambar umpan Nacer Chadli.
Tak ada gol tambahan yang terjadi sampai interval pertama selesai.
Selepas turun minum, situasi berbalik. Inggris lebih rajin menyerang.
Setidaknya ada dua kans bagus yang mereka dapatkan selama interval kedua.
Peluang pertama terjadi pada menit ke-70 lewat Eric Dier.
Bola hasil tendangan pilar Tottenham Hotspur itu sudah mengarah ke gawang yang tak terkawal kiper, tetapi urung berbuah gol lantaran lebih dulu disapu Toby Alderweireld sebelum melewati garis.
Kedua, sepakan voli Jesse Lingard pada menit ke-87 bisa dimentahkan Thibaut Courtois.
(Baca juga:Jual Kostum Ronaldo 3 Bulan, Juventus Bisa Belikan Satu Tim buat Klub Liga Italia)
Saat Inggris asyik menyerang, Belgia justru berhasil menambah gol pada menit ke-82.
Diawali umpan terobosan Kevin De Bruyne, Eden Hazard melakukan penetrasi ke kotak penalti dan menuntaskan aksinya dengan tendangan ke tiang dekat.
Skor 2-0 untuk Belgia bertahan sampai terdengar bunyi panjang peluit wasit.
Kedua tim sempat bertemu pada penyisihan Grup G, juga berakhir dengan kemenangan buat Belgia (1-0).
Bagi Belgia, prestasi ini menjadi pencapaian terbaik mereka selama mengikuti Piala Dunia.
Langkah terjauh mereka sebelumnya adalah finis di urutan keempat pada pergelaran 1986.
Sementara itu, Inggris mengulangi tragedi 1990 saat mereka dikalahkan Italia dalam duel perebutan tempat ketiga.
Belgia 2-0 Inggris (Thomas Meunier 4', Eden Hazard 82')
Belgia: 1-Thibaut Courtois, 2-Toby Alderweireld, 4-Vincent Kompany, 5-Jan Vertonghen, 22-Nacer Chadli (Thomas Vermaelen 39'), 6-Axel Witsel, 17-Youri Tielemans, 15-Thomas Meunier, 10-Eden Hazard, 9-Romelu Lukaku (Dries Mertens 61'), 7-Kevin De Bruyne
Pelatih: Roberto Martinez
Inggris: 1-Jordan Pickford, 3-Danny Rose (Jesse Lingard 46'), 16-Phil Jones, 12-Kieran Trippier, 6-Harry Maguire, 5-John Stones, 17-Fabian Delph, 4-Eric Dier, 21-Ruben Loftus-Cheek, 9-Harry Kane, 10-Raheem Sterling (Marcus Rashford 46')
Pelatih: Gareth Southgate
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar