Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berkontribusi 8 Gol pada 2 Piala Dunia, Pemain Jerman Ini Bisa Salip 3 Senior

By Septian Tambunan - Rabu, 13 Juni 2018 | 14:31 WIB
Penyerang Jerman, Thomas Mueller (kedua dari kiri), merayakan gol yang dicetak ke gawang Spanyol dalam laga persahabatan di Duesseldorf, Jerman pada 23 Maret 2018.
ODD ANDERSEN/AFP
Penyerang Jerman, Thomas Mueller (kedua dari kiri), merayakan gol yang dicetak ke gawang Spanyol dalam laga persahabatan di Duesseldorf, Jerman pada 23 Maret 2018.

Timnas Jerman mempunyai pemain spesialis Piala Dunia yang memiliki naluri menggetarkan jala gawang lawan sangat tinggi. Dia diprediksi menjadi salah satu kandidat top scorer di Piala Dunia 2018.

Sosok tersebut adalah Thomas Mueller.

Mueller menjalani debut di Piala Dunia pada 2010 di Afrika Selatan.

(Baca Juga: Tembus Skuat Inti, 3 Pemain yang Diremehkan Jadi Andalan Jerman di Piala Dunia 2018)

Meski baru berusia 20 tahun, Thomas Mueller langsung menjadi buah bibir.

Di sepanjang turnamen, pemain yang selalu ditempatkan sebagai sayap kanan ini mampu mencetak 5 gol dan 3 assist dari 6 pertandingan.

Publik Jerman bahkan bisa saja melihat kontribusi lain dari Mueller andai dia tidak mendapat hukuman akumulasi kartu kuning pada laga semifinal.

Thomas Mueller pun membawa pulang gelar Sepatu Emas dan titel Pemain Muda Terbaik pada 2010.

(Baca Juga: Meski Menang 25-0, Timnas Inggris Terus Asah Kemampuan)

Empat tahun kemudian, Thomas Mueller kembali melanjutkan gebrakannya di Brasil.

Dalam laga pembuka Grup G Piala Dunia 2014, Mueller sukses menyarangkan tiga gol ke gawang Timnas Portugal untuk membawa Der Panzer menang 4-0.

Secara keseluruhan, bintang Bayern Muenchen ini lagi-lagi membukukan 5 gol dan 3 assist dari 7 partai.

Thomas Mueller menjadi runner-up dalam daftar top scorer turnamen. Dia cuma kalah dari gelandang Timnas Kolombia, James Rodriguez (6 gol).

(Baca Juga: Lionel Messi Sebut 4 Negara dengan Level di Atas Argentina)

Apabila bisa melanjutkan konsistensinya untuk rutin mengemas 5 gol di Piala Dunia, Thomas Mueller bukan tak mungkin dapat melampaui torehan pemain legendaris Timnas Jerman, Juergen Klinsmann (11) dan Gerd Mueller (14).

Mueller bahkan memiliki kans untuk mengejar kompatriot lainnya, Miroslav Klose, yang saat ini menjadi top scorer sepanjang masa di Piala Dunia dengan 16 gol.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : transfermarkt.com
REKOMENDASI HARI INI

RESMI - Dari Pelatih Interim Man United, Kini Van Nistelrooy Latih Leicester City

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X